img_title
Foto : Freepik/freepik

IntipSeleb – Di tahun 2024, Imlek akan jatuh pada 10 Februari 2024. Imlek merupakan tahun baru menurut kalender Tionghoa.

Di Indonesia, perayaan Imlek memiliki tempat spesial. Terlebih lagi, terdapat beberapa tradisi Tionghoa yang diadopsi oleh masyarakat yang tinggal di Indonesia.

Salah satu tradisi saat Imlek adalah memberikan angpao. Kayak gimana sih tradisi kasih angpao saat Imlek? Melansir berbagai sumber, inilah asal-usul angpao dan aturan saat memberinya.

Asal-usul Angpao

angpao
Source: freepik/freepik

Angpao diyakini mulai sejak Dinasti Qin di China pada 221 SM sampai 206 SM. Kala itu, orang tua ramai-ramai memberikan koin yang diikat dengan benang merah kepada anak-anaknya. Warna merahnya sendiri dipercaya bawa hoki dan bisa usir roh jahat.

Dikenal juga sebagai Ya Sui Qian, angpao yang diikat benang merah diganti menjadi amplop merah, yang bermakna harapan agar panjang umur.

Zaman dulu, koin yang diberikan ditaro di bawah bantal biar bisa mengelaui roh jahat.

Aturan Kasih Angpao

angpao
Source: freepik/freepik

Eits, ngasih angpao ada aturannya lho, nggak kayak ngasih pinjeman duit aja.

Melansir Whiz sampai MalayMail, ngasih angpao saat Imlek punya beberapa aturan yang dihormati orang Tionghoa.

1. Jumlah Uangnya Terserah, Tapi Harus Genap

Nggak boleh ngasih jumlah uang yang ganjil ya guys. Oiya, angka 4 juga dihindarin ya karena dianggap sebagai angka kematian.

2. Kasih Pakai Dua Tangan

Saat ngasih angpao, pake dua tangan ya guys, yang diartikan sebagai rasa hormat ke penerima,

3. Jangan Langsung Buka Angpao

Pas terima, jangan dibuka di depan pemberi, apalagi ngomongin jumlahnya. Biar pemberinya tetap terjaga kehormatannya.

4. Warna Angpao

Warna angpao harus merah, merah muda, atau emas. Jangan hitam atau putih, soalnya dua warna itu dikaitkan sama kematian.

5. Waktu Pemberian Angpao

Angpao cuma bisa diberikan dalam 15 hari.

6. Orang yang Bisa Nerima Angpao

Biasanya yang ngasih angpao itu orang yang sudah nikah, terutama keluarga yang lebih tua. Nah, mereka kasih ke orang yang belum nikah, anak-anak, atau kerabat yang lebih muda. Angpao itu tanda keberuntungan dan berkah.

Angpao itu bukan cuma simbol keberuntungan dan berkah, tapi juga tanda kasih sayang dan perhatian dari pemberi kepada penerima. Oleh karena itu, pemberian angpao harus dilakukan dengan tulus dan penuh makna ya, guys.

Topik Terkait