Menurutnya, EndoliftX ini punya kelebihan tersendiri. Salah satunya, orang yang melakukan perawatan ini tidak akan mendapatkan luka.
“Dia memberikan hasil yang seperti pembedahan tanpa pembedahan. Itu yang kita rasa unggul dari yang lain. Untuk pengerjaan satu kali. Satu kali itu kita sudah bisa menunggu hasil dari yang kita lakukan. Tapi prosesnya sendiri berjalan antara 3-6 bulan untuk mendapatkan hasil yang optimal, jadi hasil akhirnya itu baru bisa kita lihat setelah 3 bulan, jadi dia gradual,” terangnya.
Tentang Air Needle
Selain itu, Adhika juga menjelaskan tentang perawatan kecantikan melalui metode Air Needle. Dengan cara ini, para wanita akan mendapatkan perawatan anti aging tapa injeksi dengan memasukan zat aktif NAD+ yang dikenal sebagai "King of anti-aging".
Air Needle sendiri adalah perawatan dengan menggunakan teknologi terkini yang mampu menembus skin barrier kulit dan memasukan zat aktif seperti fibroin, sericin, hingga NAD+ tanpa menggunakan jarum.
Dengan metode ini, ada beberapa masalah kecantikan yang dapat diatasi. Beberapa di antatanya yakni mengatasi berbagai masalah kulit hingga rambut, mulai dari menyamarkan tanda penuaan, mengatasi jerawat, mencerahkan warna kulit kusam dan tidak merata, memperlebat rambut hingga sculpting area tubuh tertentu.