Kediri – Di Kabupaten Kediri, ada banyak tempat wisata indah yang bisa kamu kunjungi. Kebanyakan dari tempat wisata tersebut adalah wisata alam yang menawarkan pemandangan indah.
Namun, beberapa dari tempat wisata tersebut tak dipatok biaya tiket masuk alias gratis. Yuk kita intip apa saja tempat wisata gratis di Kediri.
Baca Juga :
1. Waduk Siman
Foto : Google Maps/Imam Malik
Waduk ini diperkirakan sudah ada sejak zaman kerajaan Mataram Kuno. Di sini, kamu dapat melihat keindahan dari lereng Gunung Kelud.
Tak perlu khawatir akan merogoh banyak uang, untuk biaya masuk ke Waduk Siman gratis alias tidak dipungut biaya.