Artinya: Saya niat salat sunnah gerhana matahari dua rakaat (sebagai makmum/imam) karena Allah ta’ala.
Tata Cara Salat Gerhana Matahari
Sama seperti tata cara saat melaksanakan salat sunnah lainnya, saat hendak mendirikan salat gerhana matahari kita dianjurkan untuk bersuci dengan wudhu dan memakai pakaian yang bersih serta menutup aurat.
Berikut ini tata cara salat gerhana matahari yang terdiri dari dua rakaat:
1. Berdiri menghadap kiblat dan membaca niat salat gerhana matahari.
2. Takbiratul ihram.
3. Membaca doa iftitah, kemudian dilanjutkan dengan membaca Al Fatihah dan surat pendek.
4. Rukuk dengan tuma’ninah.
5. Bangkit dari rukuk (iktidal) sambil mengucap Sami’allahu liman hamidah, rabbana wa lakal hamd.
6. Setelah iktidal tidak langsung sujud, melainkan membaca Al Fatihah dan Al Imran
7. Rukuk lagi, sambil membaca bacaan rukuk.
8. Iktidal dan membaca Sami’allahu liman hamidah, rabbana wa lakal hamd.
9. Sujud.
10. Duduk di antara dua sujud.
11. Sujud
12. Bangkit dari sujud, berdiri tegak dan mengerjakan rakaat kedua seperti rakaat pertama, tanpa membaca doa iftitah.
13. Salam.