IntipSeleb Gaya Hidup – Tidak lama lagi umat muslim akan melaksanakan puasa. Puasa merupakan kewajiban untuk menahan diri dari makan, minum, dan kebutuhan fisik lainnya mulai dari fajar hingga terbenam matahari.
Tujuannya adalah untuk membersihkan jiwa, meningkatkan spiritualitas, dan memperkuat iman seseorang. Untuk semakin menambah semangat menu buka puasa tentunya wajib sesuatu yang nikmat. Berikut rekomendasi 5 menu buka puasa!
1. Kolak Pisang
Kolak pisang adalah salah satu makanan tradisional Indonesia yang sangat populer sebagai hidangan saat buka puasa. Menu ini terbuat dari buah pisang yang diiris tipis-tipis, dimasak dengan santan, gula merah, daun pandan, dan bubuk kayu manis.
Rasanya yang manis dan lezat sehingga sangat cocok untuk menghilangkan rasa lapar dan dahaga setelah berpuasa.