IntipSeleb Gaya Hidup – Puncak menjadi salah satu tempat wisata pilihan untuk warga Jakarta dan sekitarnya. Suasana yang asri dan penuh tanaman hijau membuat daerah itu menjadi pilihan untuk sekedar melepas penat usai bekerja.
Untuk kamu yang mau sekedar nongkrong sejenak di puncak, IntipSeleb merekomendasikan 5 cafe yang menyajikan pemandangan dan suasana yang berbeda. Apa saja cafe hidden gems itu? Berikut artikelnya.
1. Mamifokobo Cafe & Kitchen
Mamifokobo Cafe & Kitchen menjadi rekomendasi utama untuk kamu-kamu yang mau nongkrong di daerah Puncak. Cafe yang berlokasi di Gadog, Jawa Barat ini menyajikan pemandangan yang indah.
Mamifokobo sendiri diambil dari makan, minum, foto, kongkow, dan bobo. Kafe ini memiliki dua tempat nongkrong yaitu indoor dan outdoor. Udara yang sejuk dan pemandangan yang indah membuat makanan dan minuman menjadi semakin nikmat untuk disantap.
2. Bukit Kopi Cibulao Puncak
Lalu ada Bukit Kopi Cibulao Puncak, biasanya kita melihat perkebunan teh ketika berada di puncak. Hal itu berbeda ketika datang ke daerah Cibulao. Sebab, daerah ini memang menjadi salah satu penghasil kopi terbaik.
Di Bukit Kopi Cibulao Puncak kita bisa menikmati secangkir kopi dengan aneka cemilan yang nikmat. Lokasi yang cukup dalam membuat cafe ini biasanya dikunjungi oleh para pesepeda dan pemotor.
3. Naturali Cafe
Mau menikmati berbagai jenis kopi, Naturali Cafe salah satu tempat yang bisa kalian kunjungi. Selain kopi khas Arabica Cibulao, kamu juga bisa menikmati menu lain seperti wine gayo, tubruk, affogato, cappucino, vietnam drip, latte, americano, dan lainnya.
Selain kopi, pemandangan yang disajikan di cafe ini sangat memanjakan mata. Karena berada di dataran tinggi membuat hamparan kebun teh sangat terlihat.
4. Roofpark Puncak
Roofpark Puncak menjadi salah satu cafe yang menyajikan pemandangan indah. Tidak perlu merogoh kocek yang besar di cafe ini sudah bisa menikmati makanan yang enak dan live musik setiap malamnya.
5. Kyosu Coffee
Terakhir ada Kyosu Coffee, untuk kamu anak-anak JakSel tempat ini sangat cocok karena menyajikan design exterior dan interior minimalis. Didominasi warna putih membuat cafe ini cukup berbeda dengan tempat lain yang ada di Puncak.
Kyosu Coffee yang berlokasi di Jl. Raya Ciloto-Puncak menyajikan berbagai kopi dengan biji berkualitas. Ada beberapa cemilan yang bisa dinikmati seperti fudgy brownies, cinnamon rolls, Cocho Banana hingga Canele.