IntipSeleb Gaya Hidup – Menjalin suatu hubungan bukan berarti diri kita menjadi ‘milik’ pasangan seutuhnya. Masih ada batasan-batasan yang perlu dijaga oleh setiap orang terhadap pasangannya.
Ada garis yang sangat tipis antara bersikap posesif dan protektif. Keduanya seolah terlihat ‘menjaga’ namun tujuan mereka berbeda. Berikut IntipSeleb sudah merangkum perbedaan cowok protektif dan posesif!
1. Protektif selalu percaya, posesif selalu curiga
Salah satu kunci hubungan bertahan lama adalah adanya rasa saling percaya. Kecurigaan yang berlebih bisa menimbulkan konflik, apalagi kalau hal buruk yang dipikirkan itu tidak dapat dibuktikan.
Perbedaan pertama yang paling dasar bisa terlihat dari kepercayaan yang seorang pria miliki. Kalau dia percaya padamu artinya dia protektif, sedangkan kalau selalu curiga bahkan pada hal-hal kecil, itu jadi satu pertanda ia adalah pasangan posesif.