img_title
Foto : Dokumentasi Istimewa

IntipSeleb Gaya Hidup – DJ (Disc Jockey) adalah salah satu jembatan dalam meniti karier di industri musik sembari menyalurkan hobi dan bakat, juga sebagai sumber nafkah. Salah satunya seperti yang dijalani DJ Alana.

DJ cantik itu mengungkap perjalanan kariernya, di mana dahulu ia sempat vakum namun kini memutuskan fokus membangun karier kembali. Yuk, simak informasi selengkapnya.

Kenalan dengan Sosok DJ Alana

Dokumentasi Istimewa
Foto : Dokumentasi Istimewa

DJ menghadirkan hiburan dan kesenangan kepada orang-orang yang berada di club-club malam, di acara resepsi pernikahan, di arena konser, bar, pesta sebuah organisasi, pameran karnaval dan tempat lainnya.

Meskipun profesi sebagai DJ sering dipandang penuh kesenangan dan glamor, namun dibutuhkan kerja keras dan dedikasi yang tinggi agar menjadi terampil dan profesional.

Salah satunya adalah Laury Septya dengan nama panggungnya DJ Alana kelahiran 30 September 2001 asal Sukabumi Jawa barat.

Saat dikonfirmasi oleh awak media, DJ yang akrab disapa Alana sedikit menjelaskan tentang kariernya.

"Dulu saya sempat vakum dari dunia DJ , tapi saya ingin fokus kembali," ujar DJ Alana.

Diketahui, Awal mula karier DJ Alana dengan belajar di salah satu DJ school di Jakarta sejak tahun 2020, DJ yang sebelumnya merupakan model ini mengusung banyak genre, seperti EDM, House, R&B, Twerk, Progressive.

Topik Terkait