img_title
Foto : Vlix.id

IntipSeleb Gaya Hidup – Hikmah ziarah kubur bisa memberikan banyak kesadaran dan peringatan bagi manusia yang masih hidup di dunia. Ziarah kubur bukan hanya kegiatan mengunjungi makam, melantunkan doa ziarah kubur, lalu bertegur sapa dengan orang yang sudah meninggal, akan tetapi ada manfaat dahsyat yang bisa didapat dari kegiatan ziarah kubur.

Meski bukan sesuatu yang diwajibkan, akan tetapi ada sejumlah manfaat yang didapatkan. Apa saja? Berikut hikmah ziarah kubur bagi para peziarah.

1. Sebagai Pengingat akan Kematian dan Akhirat

jatim.nu.or.id
Foto : jatim.nu.or.id

Hikmah ziarah kubur yang paling mendasar adalah menjadi pengingat manusia bahwa kematian itu ada. Melakukan ziarah kubur itu berarti kita menyaksikan langsung dan memastikan bahwa kematian itu adalah hal yang pasti akan datang jika memang sudah waktunya.

Melihat kuburan orang yang sudah meninggal bisa menyadarkan seseorang bahwa kematian itu dekat dan datang kepada siapa saja baik tua, muda, dalam keadaan sehat maupun sakit.

“Tidaklah seseorang mengingat mati pada waktu lapang hidupnya, kecuali akan menjadikan dia merasa sempit (umurnya terasa pendek dan semakin dekat ajalnya). Dan tidaklah (dia mengingat mati) pada waktu sempit hidupnya (karena sakit, fakir, dll) kecuali akan menjadikan dia merasa lapang (karena mengharapkan balasan dari Allah dengan sebab keikhlasan dan kesabaran ketika menghadapinya).” (HR. Ibnu Hibban)

2. Menghormati dan Mendoakan Orang yang Telah Meninggal

mandiriamalinsani.or.id
Foto : mandiriamalinsani.or.id

Kegiatan yang dilakukan ketika berziarah adalah berdoa. Jadi, manfaat atau hikmah ziarah kubur lainnya adalah untuk mendoakan orang yang telah meninggal. Meskipun sebenarnya berdoa itu bisa di mana pun dan kapan pun.

Sebagaimana ajaran dari Rasulullah SAW kepada manusia untuk mendoakan orang yang di dalam kubur, mulai dari salam ketika datang hingga memohonkan ampunan kepada Allah atas dosa-dosanya, serta mendoakan segala kebaikan. Hal itu tertuang dalam hadist berikut:

Aisyah bertanya: Apa yang harus aku ucapkan bagi mereka (shahibul qubur) wahai Rasulullah? Beliau bersabda ”Ucapkanlah, Salam sejahtera untuk kalian wahai kaum muslimin dan mukminin penghuni kubur. Semoga Allah merahmati orang-orang yang telah mendahului dan juga orang-orang yang diakhirkan. Sungguh, Insya Allah kami pun akan menyusul kalian”. (HR. Muslim)

3. Membuat Kita Zuhud (Menjauhi Sifat Keduniawian)

tvonenews.com
Foto : tvonenews.com

Mengapa ziarah kubur bisa mengingatkan seseorang akan kematian? Karena ketika kita mengunjungi makam orang yang sudah meninggal, kita meninggalkan sejenak aktivitas kehidupan duniawi.

Seperti yang kita tahu, terkadang hal-hal menyenangkan yang kita dapat dari kehidupan duniawi membuat kita lupa akan akhirat. Maka, salah satu cara terbaik untuk menghindarkan kita lupa akan akhirat adalah dengan berziarah.

4. Menyenangkan hati para ahli kubur

rumahzakat.org
Foto : rumahzakat.org

Salah satu hikmah ziarah kubur lainnya adalah bisa membahagiakan si mayit atau ahli kubur. Pasalnya, doa yang dilantunkan di pemakaman bisa menyelamatkan mereka dari azab kubur yang sangat pedih. Sebagaimana, sabda Rasulullah SAW dalam hadist berikut:

“Tiadalah seseorang yang menziarahi kubur saudaranya seraya duduk di dekat kuburannya itu, melainkan penghuni kubur akan merasa senang kepadanya sehingga orang itu beranjak pergi dari kuburnya.” (HR. Abu Daud)

5. Meringankan siksaan bagi ahli kubur

rumahzakat.org
Foto : rumahzakat.org

Tidak hanya membuat mereka senang, hikmah ziarah kubur lainnya yaitu meringankan siksaan yang mereka dapatkan. Sebagaimana yang sudah disebutkan dalam hadist berikut:

"Barangsiapa yang memasuki pekuburan, lalu membaca Surat Yasin, Allah akan meringankan siksa bagi penghuni kubur dan bagi yang membaca mendapat pahala kebaikan-kebaikan sejumlah penghuni kubur tersebut." (HR Abdul Aziz)

6. Melembutkan Hati Seseorang

vlix.id
Foto : vlix.id

Hikmah ziarah kubur selanjutnya yaitu bisa melembutkan hati seseorang. Di mana, ketika kita ingat akan kehidupan akhirat, lalu tidak terlena dengan dunia, maka sejalan dengan itu hati kita juga bisa menjadi lebih lembut.

Sekeras apa pun hati manusia dan kepercayaan yang dimilikinya, akan goyah ketika melihat makam karena sadar bahwa dunia ini hanya sementara. Al Munawi mengatakan tidak ada obat yang paling bermanfaat bagi hati yang kelam selain berziarah kubur.

Secara garis besar, ziarah kubur bisa memberikan banyak manfaat mulai dari membantu kita mengingat kematian, lalu dari kesadaran itulah yang akan menghalangi seseorang dari maksiat, melembutkan hati yang kelam, mengusir kesenangan terhadap dunia dan terlena karenanya, serta membuat musibah yang kita alami terasa ringan.

Ziarah kubur secara tidak langsung pengaruh besar untuk mencegah hitamnya hati manusia dan mengubur sebab-sebab datangnya dosa. Itulah mengapa ziarah kubur seharusnya tidak dilakukan di hari-hari yang bahagia, seperti hari Raya Idul Fitri. Bukan tidak boleh atau haram, namun hikmah ziarah kubur pada dasarnya akan mengingatkan soal kesedihan, sedangkan hari Raya bertema kegembiraan, bahkan orang yang berpuasa saja dilarang di hari Raya Idul Fitri.

Hal-hal yang Harus Dihindari Saat Ziarah Kubur

vlix.id
Foto : vlix.id

Meski tidak ada aturan yang pasti bagaimana seseorang bisa menjalankan ziarah kubur. Akan tetapi, tetap ada hal-hal yang harus diperhatikan maupun dihindari saat sedang ziarah kubur.

Agar ziarah kubur dan doa yang dipanjatkan bisa diterima Allah SWT sebagai ibadah, maka kita wajib menjaga dan menghormati ketentuan dan larangan yang telah Allah tetapkan. Mengingat, Indonesia sendiri memiliki beragam budaya dan kebiasaan ziarah kubur juga sudah menjadi tradisi di beberapa masyarakat. Alhasil, terkadang ada saja tindakan yang melenceng dari ajaran agama Islam yang seharusnya.

Lantas, apa saja yang sebaiknya tidak dilakukan dan dihindari saat ziarah kubur?

1. Janganlah berdoa dengan niat dan tujuan tertentu yang melenceng

Saat berziarah kita harus ingat tujuan utama kita melakukan itu, yaitu mendoakan keselamatan dan kebaikan ahli kubur. Bukan malah sebaliknya yaitu meminta kepada ahli kubur hal yang macam-macam.

Seperti misalnya meminta agar diberikan rezeki yang banyak, mendapatkan jodoh untuk pasangan hidup, naik pangkat dan jabatan lah, dimenangkan dalam pemilu atau pilkada, atau bahkan yang lebih parah untuk mendapatkan bocoran nomor judi buntut.

Ingatlah bahwa tempat kita memohon hanya Allah SWT dan yang mengambil kehidupan para ahli kubur pun ya hanya Allah semata. Orang yang sudah meninggal tak punya kekuatan sama sekali untuk memberikan hal-hal yang belum terjadi.

2. Memberikan sebuah penghargaan kepada kuburan orang yang sudah meninggal

Apa maksud larangan ini? Maksudnya janganlah kamu berziarah dengan membawa sesembahan atau sesajen. Seperti misal hewan yang disembelih dengan keyakinan kalau itu semua akan membahagiakan ahli kubur. Pemikiran itu sangat amat keliru. Dengan membawa dan percaya akan hal itu, artinya kita tidak menghargai apa yang Allah berikan.

Itulah dia sejumlah hikmah ziarah kubur beserta larangan yang harus diperhatikan ketika hendak berziarah. Meskipun kegiatan ziarah kubur bukan suatu yang diwajibkan, dengan adanya manfaat atau hikmah ziarah kubur di atas, tidak ada salahnya jika kita mengamalkannya.

Selama kita juga mematuhi apa yang tidak semestinya dilakukan di kuburan orang yang sudah meninggal. Semoga informasi ini bermanfaat. (rth)

Topik Terkait