IntipSeleb Gaya Hidup – Rasa mual usai melakukan hubungan seksual sering kali dirasakan oleh sebagian orang. Namun, hal tersebut tidak selalu sebagai pertanda kehamilan lho.
Salah satu pemicu rasa mual tersebut karena adanya penetrasi yang terlalu dalam. Selain itu, apa lagi ya? Cari tahu yuk melalui ulasan berikut ini.
1. Penetrasi Berlebihan
Penetrasi yang terlalu kuat hingga mengenai leher rahim saat melakukan hubungan seksual bisa menjadi salah satu pemicu rasa mual.
Hal tersebut terjadi karena stimulasi saraf vagus yang berhubungan langsung dengan otak dan organ tubuh lainnya sehingga dapat memicu tekanan darah serta mengakibatkan pusing dan mual.
2. Orgasme
Tidak melulu merasa enak, rahim yang kontraksi ketika orgasme juga bisa menjadi pemicu pusing bahkan sampai menyebabkan kesakitan.
3. Stress
Kondisi psikologis bisa menjadi salah satu pemicu mual usai melakukan hubungan seksual. Biasanya, hal ini terjadi karena takut dan trauma yang dialami pasangan.
4. Posisi Berhubungan Seksual
Mencoba berbagai macam posisi saat berhubungan seksual bisa menjadi pilihan untuk menghadirkan hal baru ketika bercinta. Namun terlalu banyak bergerak juga bisa menyebabkan rasa mual usai melakukan hubungan seksual.
5. Adanya Gangguan Serius
Selain deretan penyebab di atas, rasa mual usai melakukan hubungan juga bisa menjadi pertanda serius yaitu adanya gangguan di kista ovarium atau membran lain ketika melakukan penetrasi.
Jika mual yang dirasakan sesuai berhubungan seksual tak kunjung reda, baiknya segera diperiksakan ke tenaga profesional dokter kandungan demi menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.