img_title
Foto : Instagram/ @its3second

IntipSeleb Gaya Hidup – Jakarta Fashion & Food Festival 2022 atau yang dikenal dengan JF3 2022 kembali hadir di Summarecon Mall Kelapa Gading, Jakarta. Salah satu brand lokal yang ikut terlibat adalah 3Second yang berkolaborasi dengan designer ternama asal Jakarta yaitu Dana Maulana atau yang biasa dikenal sebaga Danjyo Hiyoji.

Beberapa artis dan brand ambassador ikut memeriahkan panggung JF3. Namun, yang paling menarik perhatian hadirnya Bonge di acara itu. Apa alasan brand lokal menjadikan Bonge sebagai model di JF3? Berikut artikelnya.

Kolaborasi Brand Lokal dan Desainer

IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah
Foto : IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah

Event fashion show JF3 kembali menghadirkan kolaborasi brand lokal dengan designer ternama Indonesia. Salah satunya adalah brand lokal, 3Second yang berkolaborasi dengan designer ternama asal Jakarta, Danjyo Hiyoji.

Dana Maulana mengungkapkan jika kolaborasinya dengan brand lokal ini mengangkat tema 'Jalan-Jalan'. Dengan filosofi bahwa Indonesia merupakan salah satu tujuan destinasi wisata dengan kekayaan alamnya.

"Ada kolaborasi 3Second dan Danjyo Hiyoji, ini temanya jalan-jalan dengan inspirasi bahwa Indonesia itu daerah yang luas ada pantai, kota dan gunung. Kita mau support style orang-orang setelah pandemi untuk liburan," kata Dana Maulana di JF3, Senin, 5 September 2022.

Topik Terkait