IntipSeleb Gaya Hidup – Bagi kamu yang sedang berada di Jakarta, tapi bingung ingin liburan ke tempat destinasi seperti apa. Mungkin Museum Macan bisa jadi salah satunya tempat liburan kamu.
Museum Macan merupakan tempat pameran karya seni dan juga sekaligus tempat wisata yang menarik kamu kunjungi saat di Jakarta.
Buat kamu yang menyukai karya seni, Museum Macan adalah tempat yang cocok untuk kamu. Karena di sini kamu bisa menemukan puluhan sahkan ratusan dari karya seni tingkat tinggi oleh seniman tanah air maupun mancanegara.
Museum Macan adalah kepanjangan dari Museum of Modern and Contemporary Art in Nusantara. Museum ini menjadi tempat hias dan juga instagramable bagi anak-anak muda yang suka mencari spot foto.
Lantas bagaimana rute dan fasilitas yang ada di Museum Macan? Yuk, simak selengkapnya dalam artikel di bawah ini!
Museum Macan
Jika bagi kamu kalau berkunjung ke museum adalah tempat yang membosankan. Namun, tidak dengan Museum Macan yang menawarkan tempat menarik loh.
Sehingga Museum Macan jadi tempat wajib dan juga menarik untuk kamu kunjungi. Di Museum ini kamu akan menemukan berbagai jenis lukisan yang sangat menarik dan juga karya-karya seni lain yang membuat kamu terkesima.
Jika kamu belum tahu apa itu Museum Macan, yuk kenalan dengan museum satu ini. Diketahui Museum Macan ATAU memiliki singkatan dari The Museum of Modern and Contemporary Art in Nusantara.
Museum ini jadi sarana yang memfasilitasi wisatawan mengenal beragam jenis seni. Luasnya mencapai 7.100 meter persegi.
Museum Macan ini adalah museum seni di Kebon Jeruk di Jakarta, Indonesia. Museum ini menjadi yang pertama di Indonesia yang memiliki koleksi seni modern dan kontemporer Indonesia dan internasional.
Museum Macan memiliki luas lantai 7.107 meter persegi dengan area tampilan sekitar 4.000 meter persegi. Bahkan museum ini termasuk dalam daftar 100 Tempat Terbaik Dunia 2018 yang dirilis oleh majalah Time.
Museum MACAN ini dibuka pada November 2017 dan mencetak sejarah Indonesia dengan menghadirkan sekitar 90 karya dari koleksi berjumlah 800 karya seni Indonesia. Selain itu, museum ini juga memiliki karya kontemporer modern dari seluruh dunia termasuk 'Infinity Mirrored Room' oleh seniman Jepang Yayoi Kusama.
Lokasi Museum Macan
Museum Macan ini berlokasi di Jakarta Barat. Lebih tepatnya di AKR Tower, Level M, Jl. Panjang No. 5 Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Museum ini ternyata memiliki lokasi yang sangat strategis loh, hal ini karena dekat dengan beberapa tempat wisata di Jakarta lainnya seperti Monas atau berkeliling di Central Park.
Lokasi Menuju Museum Macan
Transportasi ke Museum Macan sangatlah banyak. Jadi kamu tidak perlu bingung supaya bisa sampai ke museum ini. Kamu bisa menggunakan transportasi umum, pribadi, maupun online.
Jika kamu menggunakan transportasi umum, maka sebaiknya kamu bisa gunakan bus Transjakarta agar lebih memudahkan. Kamu hanya perlu memilih Transjakarta yang melewati halte Kebon Jeruk.
Kemudian dari halte Kebon Jeruk kamu bisa tinggal berjalan kaki kurang lebih 10 menit atau kamu bisa langsung memesan ojek online menuju Museum Macan.
Namun, jika kamu menggunakan kendaraan pribadi, kamu bisa mencarinya di Google Maps. Sehingga kamu bisa memilih rute tercepat dengan panduan peta.
Tiket Masuk Museum Macan
Tiket masuk Museum Macan ternyata dibagi berdasarkan beberapa kategori. Harga tiketnya bisa dibilang memang cukup mahal.
Hal ini wajar jika kita melihat karya seni yang dipamerkan di sini. Untuk tiket masuk kategori dewasa kamu harus membayar Rp100.000. Sementara pelajar dan lansia di atas 65 tahun dikenakan harga tiket sebesar Rp90.000 per orang.
Jika kamu memiliki anak-anak usia 3 hingga 12 tahun harus membayar Rp80.000 per orang. Namun, jika kamu membawa anak di bawah tiga tahun kamu tidak perlu membayar tiket masuk.
Semua tiket ini bisa kamu beli online maupun on the spot. Selain tiket masuk di atas, museum Macan juga menyediakan tiket masuk untuk kamu yang terdaftar sebagai anggota.
Jadi kamu perlu menyiapkan biaya tambahan untuk biaya anggota ya. Biaya keanggotaan yang harus dibayarkan untuk anggota individu sebesar Rp300.000, anggota pelajar Rp180.000, dan anggota keluarga yang terdiri dari 2 orang dewasa dan 2 anak dikenakan biaya sebesar Rp750.000.
Jam Buka Museum Macan
Museum Macam punya jam buka selama 8 jam dimulai dari pukul 10.00 sampai pukul 18.00 WIB. Untuk akses terakhirnya hanya dibuka hingga pukul 17.00 WIB.
Museum ini tidak buka setiap hari. Hanya buka di hari Selasa hingga Minggu. Sama seperti museum lainnya, museum ini tutup di hari Senin.
Jadi jika kamu berminat mengunjungi museum ini, maka perlu perhatikan jadwalnya supaya waktunya sesuai saat berkunjung.
Fasilitas di Museum Macan
Fasilitas di Museum macan bisa dibilang sangat lengkap. Selain karya seni yang menarik, kamu juga akan nyaman dengan fasilitas yang telah disediakan.
Tidak hanya fasilitas umum biasa seperti toilet dan mushola juga tersedia. Tak hanya itu, museum Macan juga dilengkapi dengan toilet khusus difabel, ruang penitipan barang, dan ruang pertolongan pertama.
Para ibu menyusui juga tersedia ruang laktasi atau ruang menyusui. Jadi kamu tidak perlu khawatir ya, karena fasilitas di Museum Macan ini sangat lengkap.
Lukisan
Museum ini menampung koleksi lukisan seperti berikut ini. Yuk simak selengkapnya!
- Great Criticism: Coca-Cola, Wang Guangyi
- Baguio Market, Fernando C. Amasolo
- Peta Bali dengan Mata Angin, Miguel Covarrubias
- Wipe Out #1, FX Harsono
- China China, Zhu Wei
- Lanskap Hindia, Raden Saleh
- Kantor Pos Jawa, Raden Saleh
- Swallow's Nest, Yayoi Kusama
- Thought and Method, Xu Bing.
Seni pertunjukan dan instalasi
Seni kontemporer dan modern yang ditampilkan oleh museum Macan tidak terbatas pada lukisan. Karenanya museum ini juga mencakup gaya kontemporer menggunakan berbagai media, teknik, dan seni instalasi.
Berikut ini berbagai pertunjukan dan instalasi seni yang telah dilakukan di museum ini:
- Art Turns, World Turns, Exploring the Collection of the Museum Macan
- Seven Stories, Lee Mingwei
- One Million Years, On Kawara
- The Past Has Not Passed, Arahmaiani
- Life Heart Rainbow, Yayoi Kusama
- Dunia Dalam Berita
Fakta-fakta Museum Macan
Museum Macan punya berbagai fakta-fakta menarik loh. Yuk simak beberapa fakta menarik yang membuat kamu penasaran.
Berikut ini, fakta-fakta dari Museum Macan. Yuk, simak selengkapnya di bawah ini!
1. Museum Macan merupakan museum pertama di Indonesia yang memiliki koleksi seni modern dan kontemporer Indonesia serta internasional.
2. Museum ini menampilkan sekitar 90 karya seni rupa modern Indonesia dan juga kontemporer dari seluruh dunia.
3. Ke-90 karya seni tersebut adalah sebagian dari 800 karya seni yang telah dikumpulkan kolektor seni sekaligus pengusaha Indonesia, Haryanto Adikoesoemo, sang penggagas museum Macan ini.
4. Salah satu karya seni yang menjadi favorit adalah, 'Infinity Mirrored Room' karya seniman Jepang, Yayoi Kusama.
5. Seni kontemporer dan modern yang ditampilkan museum MACAN tidak terbatas pada lukisan, tapi juga menampilkan gaya kontemporer dengan berbagai medium, teknik dan seni instalasi yang ada. (rth)