IntipSeleb – Tes kepribadian dapat dilakukan berdasarkan berbagai hal dan aspek, bahkan dari cara seseorang mengepalkan tangan. Hal ini dapat mengungkap perilaku, pikiran, dan emosi individu yang tersembunyi.
Tanpa basa-basi lagi, yuk ikuti tes kepribadian berdasarkan cara mengepalkan tangan di bawah ini, dilansir dari Times of India pada Rabu, 28 Agustus 2024. Apa saat mengepalkan tangan ibu jari kamu berada di luar atau di dalam kepalan itu? Di-scroll ya!
Tes Kepribadian Berdasarkan Berdasarkan Posisi Jempol Saat Mengepalkan Tangan
Jempol di Dalam Kepalan Tangan
Jika kamu mengepalkan tangan dengan jempol di dalam, kepribadian kamu adalah perpaduan antara pesona, kecerdasan, dan empati. Diam-diam, kehangatan dan kecerdasan kamu memberikan dampak kuat dan memiliki pesona yang menarik.
Meskipun empati, kamu seorang introvert yang membutuhkan waktu refleksi untuk mengisi ulang energi. Pikiran kamu tajam dan fokus, kamu akan mengejar tujuan dengan tekad pantang mundur.