img_title
Foto : Istimewa

IntipSeleb – Perhelatan Muslim Fashion Festival (Muffest) 2024 menjadi ajang yang ditunggu-tunggu para pecinta fashion modest di Tanah Air. Salah satu brand yang berhasil mencuri perhatian adalah Testimo by Sari Batubara, yang dikenal dengan koleksi modest fashion wear premium-nya.

Pada kesempatan kali ini, Testimo tidak hanya menampilkan koleksi syari dan modest daily seperti biasanya, tetapi juga mempersembahkan sesuatu yang lebih istimewa, yakni koleksi couture bertema “Enchanted Bridal”.

Menampilkan Model Berbeda

Instagram/richaiskak
Foto : Instagram/richaiskak

Tema Enchanted Bridal ini diperkenalkan untuk memperluas portofolio Testimo, membuktikan bahwa brand ini mampu memberikan sentuhan elegan pada busana pengantin yang tetap mempertahankan nilai modest. Desainer Sari Batubara yang menjadi otak di balik brand ini menegaskan bahwa koleksi bridal-nya memiliki cutting yang berbeda dari koleksi-koleksi sebelumnya.

"Ini lebih mewah, lebih couture, karena memang diperuntukkan untuk acara spesial seperti pernikahan," ujarnya dalam wawancara di acara Muffest 2024.

Dalam fashion show kali ini, Testimo menampilkan total 9 modest bridal look yang elegan dengan nuansa warna broken white, gold, dan hitam. Penggunaan bahan premium dan detail modis yang menjadi ciri khas Testimo memberikan sentuhan mewah pada setiap gaun pengantin yang diperagakan. Desainer Sari Batubara bahkan menggandeng aktris Richa Novisha sebagai muse yang berhasil memukau penonton saat tampil memperagakan gaun pengantin.

Richa sendiri mengaku bangga bisa menjadi bagian dari show Testimo kali ini. "Pas fitting, yang keluar dari mulutku cuma 'gilakkk! Cakep banget nih bajuuu,'" ungkapnya.

Ia juga menambahkan bahwa kerja sama dengan tim Testimo berjalan mulus dan proses persiapannya lebih banyak pada aspek mental, mengingat pentingnya acara tersebut.

Couture Elegan

Istimewa
Foto : Istimewa

Tidak hanya menampilkan busana yang memikat, Testimo juga membuka pop-up store di bazaar Muffest 2024 yang berlangsung dari tanggal 8 hingga 11 Agustus. Di booth ini, Testimo memamerkan beberapa koleksi terbaru mereka untuk busana sehari-hari dan syari. Sari Batubara menjelaskan bahwa meski mereka juga memiliki lini ready to wear, koleksi couture seperti ini memerlukan perhatian lebih pada detail dan material.

Harga yang ditawarkan untuk koleksi couture Testimo dimulai dari Rp10 juta ke atas, yang sepadan dengan penggunaan bahan premium, payet Swarovski, serta hiasan mutiara yang semuanya dirancang dengan tangan.

"Kami selalu mengutamakan kualitas, dan untuk koleksi bridal, memang diperlukan bahan yang lebih mewah agar bisa memberikan efek yang diinginkan," katanya.

Topik Terkait