img_title
Foto : Instagram/kehlani

Amerika Serikat Israel makin menjadi-jadi menyerang Palestina, terutama wilayah Rafah yang menjadi konsenterasi ribuan pengungsi. Hal ini membuat masyarakat dunia marah, termasuk musisi Kehlani.

Dengan berapi-api, Kehlani menyemprot selebritis yang masih saja diam atas genosida yang terjadi di Palestina. Yuk, intip pengungkapannya di bawah ini!

Marah kepada Israel

Kehlani speak up atas genosida yang dilakukan Israel kepada Palestina. Katanya, ini bukanlah hal yang sepele. Makanya, ia mengajak semua orang untuk speak up.

“Ini gak kecil, ini gak sepele. Apa yang lakukan? Kamu menyukai postinganku, mengomentarinya, mengirimkanku pesan, kamu mau kolaborasi. Berhenti!” kata Kehlani di Instagram Storynya, dilansir IntipSeleb pada Selasa, 28 Mei 2024.

Atas serangan Israel yang membabi buta, Kehlani pun mengucapkan sumpah serapah. Begitu juga kepada zionisme yang disemprot oleh pelantun lagu everything ini.

“Berengsek Israel, berengsek zionisme, dan berengsek semua orang yang tidak speak up!” tandasnya.

Gak Cukup Pakai Pin Palestina

Instagram/@kehlani
Foto : Instagram/@kehlani

Kehlani juga merasa jika pin kampanye gencatan senjata di Palestina tidak cukup. Oleh karena itu, Kehlani meminta orang-orang untuk segera ikut speak up.

“pin kecil gencatan senjatamu itu tidak cukup!” ungkap Kehlani.

Kehlani mengaku jika mencoba banyak hal untuk speak up soal Palestina. Tapi, amarahnya memuncak karena Israel tetap melayangkan serangan demi serangan yang membunuh warga idak berdosa.

Maka dari itu, Kehlani menekankan pentingnya untuk ikut bersuara karena bisa terjadi perubahan. Pasalnya, dengan speak up soal Palestina, manusia menjadi manusia sesungguhnya, ujar Kehlani.

“Kamu diam saja saat ada pemenggalan kepala bayi atau orang yang dibakar hidup-hidup setelah 7 bulan melakukan banyak kekejaman lainnya? Saya tidak tahu tentang peluncuran rumus, strategi, dan algoritma. Pada titik ini, saya mohon kepada Anda UNTUK MENJADI ORANG. JADILAH MANUSIA YANG SANGAT BAIK,” pesan Kehlani.

Topik Terkait