img_title
Foto : Daily Mirror

Beberapa hari setelahnya tepatnya pada Selasa, 15 September 2020, Chris muncul dan menuliskan cuitan lewat Twitternya. Alih-alih penjelasan, Chris Evans justru mengajak penggemarnya untuk ikut memilih dalam Pilpres Amerika pada 3 November 2020 mendatang.

"Sekarang saya mendapat perhatian Anda ... VOTE 3 November !!!," tulis Chris Evans, Selasa, 15 September 2020.

Namun lucunya, Chris Evans seakan malu dan menyematkan emoji menutup wajahnya dalam cuitan tersebut. Unggahan aktor yang dikabarkan dekat dengan Lily James ini langsung mencuri perhatian. Dalam waktu beberapa jam, postingan itu telah mengumpulkan lebih dari 650 ribu tanpa suka.

Mark Ruffalo Ikut Meledek

Berbagai Sumber
Foto : Berbagai Sumber

Melihat kesalahan tersebut, banyak netizen yang langsung membuat berbagai meme lucu terkait foto tersebut. Bahkan teman Chris Evans, Mark Ruffalo juga ikut mengejeknya. Pemeran Hulk ini pun menyebut-nyebut nama Donald Trump dalam cuitannya saat meledek sang aktor.

"@ChrisEvans Bro, selama Trump ada di kantor (Presiden), TIDAK ADA yang bisa kau lakukan untuk mempermalukan diri sendiri," cuit Mark Ruffalo di Twitter pada 13 September 2020.

Topik Terkait