img_title
Foto : IMDb

IntipSeleb FilmGeostorm merupakan salah satu film sains fiksi yang tayang pada tahun 2017 lalu. Film Geostorm mengangkat kisah pencipta satelit berusaha menyelamatkan dunia dari ancaman badai besar.

Dalam upayanya itu, bencana global yang menghantui nyawa manusia selalu membayangi. Yuk, intip synopsis film Geostorm di bawah ini!

Sinopsis Film Geostrom (2017)

Setelah serangkaian bencana alam dahsyat mengancam kehidupan di Bumi, pemerintah dunia bersatu dalam upaya untuk melindungi planet ini dari malapetaka yang lebih besar. Mereka menciptakan Dutch Boy Program, jaringan satelit global yang dipersenjatai dengan teknologi geoengineering untuk mengendalikan iklim. Selama tiga tahun, program ini berhasil menjaga stabilitas cuaca, tetapi tiba-tiba sesuatu mulai salah.

Di sisi lain, Jake Lawson, seorang ilmuwan terkemuka yang memimpin pembangunan Dutch Boy, dan Max, ahli komunikasi yang terasingkan, diberikan tugas untuk menyelidiki dan memperbaiki kegagalan sistem.

Mereka menyadari bahwa Dutch Boy tidak lagi berfungsi sebagaimana mestinya, malah mengancam untuk menyebabkan geostorm global yang dapat menghancurkan seluruh kehidupan di Bumi.

Topik Terkait