Usai mendapatkan laporan adanya rahasia antara hakim kasus perceraiannya dengan pihak lawan, aktris Salt ini langsung meminta kepada pengadilan tinggi Los Angeles untuk mengganti dan mencari hakim baru. Hal ini dilakukan Jolie karena ingin menghindari keputusan hakim yang bisa saja memihak.
Seperti yang diketahui, Angelina Jolie dan Brad Pitt telah resmi bercerai pada tahun 2019 lalu. Namun perceraian itu masih meninggalkan beberapa hal yang harus diselesaikan. Hal yang harus diselesaikan antara lain hak asuh anak dan harta gono-gini.
Pengadilan Tinggi Los Angeles Tolak Ganti Hakim Kasus Cerai Jolie-Pitt
Permohonan penggantian hakim kasus perceraian antara dirinya dan Brad Pitt disampaikannya pada 13 Agustus 2020 lalu. Aktris berusia 45 tahun ini secara resmi mengirimkan sebuah surat kepada Pengadilan Tinggi Los Angeles. Surat ini berisi mengenai hal-hal yang tidak diungkapkan Hakim Ouderkirk sehingga pengacara Angelina Jolie melakukan penyelidikan sendiri.
Selang 15 hari kemudian, pengadilan tinggi Los Angeles baru memberikan tanggapan mengenai permohonan penggantian hakim perceraian Jolie-Pitt. Ternyata pengadilan tinggi setempat menolak untuk mengabulkan permintaan Angelina Jolie. Bahkan Hakim John W. Ouderkirk menyatakan jika hubungannya dengan pengacara Brad Pittt hanya sebatas jalinan pekerjaan saja, tanpa menjalin hubungan yang dekat.
"Saya akan terus mempertimbangkan untuk menerima kasus lain karena kasus tambahan lainnya dapat muncul dari waktu ke waktu sementara kasus Jolie-Pitt masih menunggu keputusan. Kasus lain tersebut mungkin melibatkan pihak, pengacara, badan hukum, atau saksi yang terlibat dalam Jolie-Pitt," ungkap John W. Ouderkirk dilansir IntipSeleb dari Ace Showbiz pada Jumat, 28 Agustus 2020.