img_title
Foto : Instagram/noahschhnapp

Amerika SerikatForbes telah merilis nama-nama yang masuk dalam daftar Forbes 30 Under 30. Setiap tahunnya, Forbes menilai siapa saja publik figur di bawah usia 30 tahun dengan pengaruh yang kuat di seluruh dunia.

Jajaran aktor-aktor Forbes 30 Under 30 antara lain adalah Jenna Ortega hingga Noah Schnapp. Tetapi, Noah malah mendapatkan kecaman karena dukungannya terhadap Israel. Seperti apa? Intip selengkapnya!

Noah Schnapp Masuk Forbes 30 Under 30

Sky News
Foto : Sky News

Setiap tahunnya, Forbes merilis daftar Forbes 30 Under 30. Daftar ini meliputi orang-orang terkemuka berusia di bawah 30 tahun di berbagai industri yang diterbitkan setiap tahun oleh majalah Forbes dan beberapa edisi regionalnya.

Proses nominasi Forbes 30 Under 30 terbuka untuk umum. Bahkan, publik figur bisa mencalonkan dirinya sendiri atau orang lain selama nominasinya berusia di bawah 30 tahun.

Daftar 30 under 30 terakhir yang diterbitkan oleh Forbes dibagi ke dalam berbagai kategori industri, yakni Sport, Media, Social Enterprise, Hollywood & Entertainment, Science, Art & Style, Finance, Venture Capital, Games, Marketing & Advertising, Technology (Consumer and Enterprise), Education, Healthcare, Retail, Music, Food & Drink, Social Media and Energy.

Untuk kategori Hollywood & Entertainment, beberapa aktor dan aktris yang masuk berjumlah sembilang orang. Kesembilan orang itu adalah Jenna Ortega, Molly Gordon, Cailee Spaeny, Noah Schnapp, Rachel Sennott, Andrew Feldman, Jasmin Savoy Brown, Haley Lu Richardson, dan Maitreyi Ramakrishnan.

Noah Schnapp Dikritik

Tapi, nama Noah Schnapp yang masuk ke daftar Forbes 30 Under 30 mendapatkan kritik tajam. Mengingat kontroversinya dalam menyuarakan dukungan kepada Israel serta menyatakan ‘Zionisme Itu Seksi’ dan H’amas adalah ISIS’. Alhasil, masuknya nama Noah mendapatkan kontra dari banyak kalangan.

“Bahkan Noah di ST bukan karakter utama, dia merusak daftar ini,” komentar netizen dilansir dari cuitan X @DiscussingFilm.

“Noah Schnapp tidak hanya tidak relevan, dia bahkan tidak relevan di Stranger Things haha. Dia Doug di The Hangover. Semua karakter adalah karakter utama kecuali dia,” sahut yang lain.

“noah schnapp berada di daftar ini setelah menyelesaikan 0 proyek selain hal-hal aneh dan memiliki 0 proyek yang disiapkan untuk masa depan. . . ya, kami tahu kenapa dia ada di sini,” imbuh berikutnya.

“Noah schnapp, maksudku apa yang dia lakukan di daftar ini. Begitu dia menyelesaikan hal-hal aneh, kita tidak akan pernah melihatnya lagi,” nyinyir warganet kepada Noah Schnapp yang masuk daftar Forbes 30 Under 30.

Topik Terkait