img_title
Foto : Instagram/taylorswift

Argentina The Eras Tour menjadi konser yang diidam-idamkan oleh seluruh Swifties (fans Taylor Swift) di seluruh dunia.

Seperti misalnya pada beberapa Swifties asal Argentina yang rela tinggal di dalam tenda selama 5 bulan agar bisa menonton Taylor Swift di barisan paling depan. Seperti apa kisahnya? Intip selengkapnya di bawah ini.

Tinggal di Tenda 5 Bulan

Instagram/@taylorswift
Foto : Instagram/@taylorswift

Konser The Eras Tour akan kembali dimulai di Buenos Aires, Argentina selama 3 hari, yakni 9, 10, dan 11 November mendatang.

Tak mau melewatkan momen berharga itu, beberapa Swifties yang sudah memiliki tiket konser Taylor Swift, nekat berkemah di tenda dekat Stadion Estadio River Plate selama 5 bulan.

Dilansir dari Variety, penggemar yang sudah berkemah sejak Juni itu berharap bisa mendapat posisi sedekat mungkin dengan panggung.

“Kami sudah berada di tenda ini selama lima bulan,” kata seorang Swifties berusia 21 tahun yang namanya tak ingin disebutkan, Jumat, 3 November 2023.

“Saya biasanya memberi tahu ayah saya bahwa saya sedang minum-minum di taman bersama seseorang, atau mengunjungi teman saya yang tinggal di dekat stadion,” sambungnya.

Menurut Pitchfork, ada 4 tenda di luar stadion dengan posisi rotasi yang telah direncanakan dengan cermat. Ada 60 orang yang menempati satu tenda. Rata-rata adalah remaja putri dengan catatan tak ada yang berusia di bawah 18 tahun.

“Berdasarkan sistem peringkat yang mengumpulkan total waktu setiap orang, semakin lama kamu berada di tenda, semakin tinggi peluang untuk menjadi yang pertama dalam antrean,” jelas Swifties.

Bikin Orang Lain Kesal

X/TSTheErasTour
Foto : X/TSTheErasTour

Apa yang dilakukan Swifties itu tentunya mengganggu orang lain. Tak heran jika diakui oleh mereka bahwa ada banyak orang yang kesal.

“Orang-orang sangat kesal dengan kami yang berkemah karena suatu alasan,” kata Swifties lain bernama Carmen.

“Terkadang kamu sedang berbaring, dan kamu mendengar seseorang berteriak 'Pergi bekerja!' pada jam 2 pagi. Itu seperti, 'Kamu yang di luar tenda berteriak pada jam 2 pagi — bukankah kamu seharusnya bekerja besok? Apakah itu benar-benar berdampak besar pada kamu ? Akulah yang tidur di jalan, bukan kamu,” pungkas Swifties.(prl).

Topik Terkait