img_title
Foto : The Independent

Inggris – Vokalis The 1975, Matty Healy akhirnya buka suara soal ciuman sesama jenis yang dilakukannya dengan sang bassist, Ross MacDonald di Festival Good Vibes Malaysia.

Tak merasa bersalah, Matty Healy justru membela diri atas aksi yang dilakukannya merupakan bagian dari pertunjukan. Intip pernyataan lengkap Matty Healy berikut ini.

Matty Healy Bahas Kontroversi Ciuman Sesama Jenis di Malaysia

Kontroversi ciuman sesama jenis Matty Healy di Malaysia, berujung pada band The 1975 dilarang tampil. Bahkan, sisa acara Good Vibes Festival pun dibatalkan.

Telah lama bungkam, akhirnya Matty Healy buka suara soal aksi kontroversinya itu di sela-sela penampilannya di Dallas, Amerika Serikat.

Membacakan pidato panjang, Healy menegaskan bahwa seharusnya pihak penyelenggara acara sudah tahu tentang profil The 1975 sebelum mengundangnya.

Hingga kemudian, Matty Healy mengaku bahwa ciuman yang dilakukannya dengan sang bassist bukanlah untuk memprovokasi pemerintah.

Namun bagian dari pertunjukan The 1975 yang telah dilakukan berkali-kali sebelum di Malaysia.

"Saya mencium Ross bukanlah aksi yang hanya dimaksudkan untuk provokasi pemerintah, itu adalah bagian berkelanjutan dari konser The 1975 yang dilakukan berkali-kali sebelumnya," ungkap Matty Healy dikutip pada Kamis, 12 Oktober 2023.

"Menghilangkan rutinitas konser hanya untuk menenangkan pandangan fanatik dari pemerintah Malaysia terhadap kelompok LGBTQ adalah bentuk dukungan pasif terhadap politik tersebut," sambungnya.

Kontroversi Matty Healy di Malaysia

Instagram/alexandertks95
Foto : Instagram/alexandertks95

Sementara itu, band The 1975 dilarang tampil di Malysia usai aksi sang vokalis ciuman sesama jenis di atas panggung Good Vibes Festival.

Kejadian itu bermula dari Matty Healy yang menyuarakan kekesalan akibat undang-undang soal larangan LGBT di Malaysia.

"Saya membuat kesalahan saat kami memesan acara, saya tidak melihat ke dalamnya. Saya tidak melihat intinya, kan? Saya tidak melihat pentingnya mengundang The 1975 ke sebuah negara dan memberi tahu kami dengan siapa kami dapat berhubungan seks," kata Matty Healy di atas panggung Good Vibes dikutip dari People, Minggu, 23 Juli 2023.

Setelah mengungkapkan kekesalannya, sang bassis yakni Ross MacDonald langsung berjalan ke arah Matty Healy dan menciumnya dengan durasi yang cukup lama.

The 1975 sempat memainkan lagu ‘I Like America & Americas Like Me’ sebelum kemudian diumumkan bahwa The 1975 harus keluar dan disebut telah dilarang dari Kuala Lumpur.(prl).

Topik Terkait