img_title
Foto : Berbagai sumber

Amerika Serikat – Film fantasi tersukses yakni Harry Potter telah dikonfirmasi akan segera buat menjadi serial TV. Akan menggunakan para pemain baru, pemeran utama film Harry Potter yakni Daniel Radcliffe menungkapkan pendapatnya.

Diakui olehnya, ia tak ingin terlibat dengan Harry Potter series. Kira-kira kenapa, ya? Yuk intip pengakuannya di bawah ini.

Tak Ingin Terlibat Series Harry Potter

Daniel Radcliff

Melansir dari Insider, Daniel Radcliffe megaku bahwa dirinya tak tertarik untuk kembali ke dunia sihir dan memerankan kembali karakter Harry Potter.

Hal itu lantaran Daniel merasa bahwa pihak produksi Harry Potter series ingin mencoba sesuatu yang baru dan segar.

"Pemahaman saya adalah bahwa mereka mencoba untuk memulai dengan sangat segar dan saya yakin siapa pun yang membuat mereka ingin membuat tanda mereka sendiri di atasnya dan mungkin tidak ingin memikirkan bagaimana membuat Harry tua menjadi cameo di film ini. Di suatu tempat," kata Daniel Radcliffe saat diwawancari ComicBook, dikutip pada Rabu, 5 Juli 2023.

"Jadi saya pasti tidak mencarinya dengan cara apa pun. Tapi saya benar-benar berharap mereka, tentu saja, semua keberuntungan di dunia dan saya sangat bersemangat untuk melewati obor itu. Tapi saya rasa saya tidak perlu mengopernya secara fisik," sambungnya.

Harry Potter Series

Harry Potter series

Sementara itu, film fantasi Harry Potter yang diadaptasi dari novel karangan J K Rowling telah dikonfirmasi dalam tahap produksi untuk dijadikan series.

Serial Harry Potter dijadwalkan tayang di platform streaming HBO Max. Ini bukan pertama kalinya HBO Max menayangkan acara Harry Potter sebagai bagian dari Warner Bros.

Sebelumnya, HBO Max sukses mempertemukan para pemeran serial Harry Potter untuk acara spesial bertajuk "Harry Potter 20: Return to Hogwarts" (2022). (jra)

Topik Terkait