IntipSeleb Film – Guardians of The Galaxy Vol. 3 akan resmi tayang di bioskop Indonesia, hari ini Rabu, 3 Mei 2023. Film garapan James Gunn ini digadang-gadang menjadi sekuel terakhir dari seri Guardians of The Galaxy yang dirilis pada tahun-tahun sebelumnya yakni pada tahun 2014 dan 2017.
Menampilkan banyak nama besar seperti Chris Pratt, Zoe Saldaña, Dave Bautista, Karen Gillan, Pom Klementieff, Vin Diesel, Bradley Cooper, dan masih banyak lagi, berikut beberapa fakta menarik soal film Guardians of The Galaxy Vol. 3.
1. Hampir semua pemain menangis di hari terakhir syuting
Source: Nerdist
Menjadi sekuel terakhir dari Guardians of The Galaxy, tentu saja vol. 3 akan lebih emosional dibanding dua part sebelumnya. Hal ini ditegaskan dengan pengakuan salah satu pemain Maria Bakalova yang memerankan Cosmo the Space Dog. Ia mengakui bahwa dirinya menangis di hari terakhir syuting.
"Ya, itu membuat saya menangis di hari terakhir karena saya harus berada di sana di hari terakhir," ungkap Bakalova, dilansir dari laman Comic Book.
"Hari terakhir saya syuting adalah hari terakhir syuting Guardians of the Galaxy. Dan semua orang ada di sana dan semua orang menangis, dan saya menangis karena perasaan itu. Karena membayangkan memiliki semua orang ini bersama selama sepuluh tahun dan berbagi hidup mereka dan karier mereka dan benar-benar segalanya, dan karena James memiliki pemikiran yang hebat sehingga dia hanya menyatukan manusia yang baik. Jadi rasanya seperti sebuah keluarga." tambahnya.
2. Pecahkan rekor untuk penggunaan makeup terbanyak
Source: TIME
James Gunn mengumumkan bahwa Guardians of The Galaxy Vol. 3 memecahkan rekor dunia untuk "peralatan makeup terbanyak yang dibuat untuk satu produksi." Di mana, film ini menggunakan lebih dari 23.000 prostetik di lebih dari 1.000 aktor.
Rekor ini mengalahkan rekor yang sebelumnya dipegang oleh The Grinch, dan jauh melampaui 1.200 prostetik yang digunakan untuk film Guardian pertama.
3. Sutradara memilih langsung set list lagu yang akan menjadi soundtrack
Source: The Direct
Soundtrack The Guardians of the Galaxy 3 menyertakan 17 lagu sebagai bagian dari Awesome Mix Vol. 3. James Gunn telah memilih lagu sejak dia menulis naskahnya, artinya lagu tersebut telah dipilih selama bertahun-tahun. James mengakui bahwa lagu-lagu Guardians of the Galaxy 3 adalah yang paling sulit untuk dipilih berkat perpustakaan musik yang sekarang tersedia.
Beberapa lagu di antaranya: Creep (Acoustic) dari Radiohead, Crazy on You dari Heart, Since You've Been Gone" dari Rainbow, In The Meantime dari Spacehog, Reasons dari Earth, Wind & Fire, Do You Realize?? dari The Flaming Lips, We Care a Lot dari Faith No More, dan beberapa lainnya.
4. Kehadiran karakter baru
Source: Sportskeeda
Vol. 3 juga menampilkan karakter baru yakni, Adam Warlock (Will Poulter) yang menjadi villain. Adam tadinya akan dimunculkan dalam film kedua Guardians of The Galaxy. Namun, James Gunn akhirnya membatalkan rencana itu karena merasa sudah terlalu banyak karakter yang dimunculkan di film kedua.
5. Tim Baru Guardians
Karena menjadi sekuel terakhir, tim Guardians yang sekarang akan dibubarkan. Para anggotanya akan berpisah dan mencoba mencari jati diri mereka masing-masing.
Quill akan kembali ke Bumi untuk bertemu kakeknya, Mantis akan mencari jati dirinya sendiri, sedangkan Nebula, Drax, dan Groot akan membentuk guardians baru.