img_title
Foto : Twitter/4k_taylorr

IntipSeleb BaratTaylor Swift telah membuka The Eras Tour pada 17 Maret 2023 di Glendale, Arizona. Swift membawakan 44 lagu dalam pertunjukan selama 3 jam lebih. Uniknya, Taylor mengganti bajunya sebanyak 15 kali.

Baju-baju yang dikenakan Taylor Swift merupakan representasi dari album-album dan lagu-lagu yang dibawakannya. Lantas, apa saja baju Taylor Swift dalam The Eras Tour? Yuk kita ulik satu per satu!

taylor swift
Source: Variety

1. Taylor Swift membuka The Eras Tour dengan ‘Lover’ era. Ia memakai bodysuit berwarna merah muda dan biru yang berkilauan.

taylor swift
Source: Variety

2. Beralih ke lagu The Man, Taylor Swift berganti pakaian blazer gemerlap dengan sepatu bot yang serasi.

taylor swift
Source: Variety

3. Era Fearless dilambangkan Taylor Swift dengan gaun emas seperti flapper.

taylor swift
Source: Variety

4. Taylor Swift mengenakan korset oranye dengan ruffles dan hiasan emas untuk Evermore.

taylor swift
Source: Variety

5. Ketika Reputation tiba, Taylor Swift berubah menjadi ‘jahat’ dengan body suit hitam asimetris dengan detail ular merah.

taylor swift
Source: Variety

6. Lagu satu-satunya dari era Speak Now adalah Enchanted. Taylor Swift bak menjadi putri kerajaan dengan gaun emas berkilauan.

taylor swift
Source: Variety

7. Taylor Swift membawa kembali kaus putihg khasnya ketika membawakan lagu 22.

taylor swift
Source: Variety

8. Saat menyanyikan lagu-lagu dari album Red, Taylor Swift mengguncang dengan bodysuit merah-hitam yang berkilauan.

taylor swift
Source: Variety

9. Swifties national anthem nih! Saat persembahkan lagu All Too Well, Taylor Swift memakai jaket merah gemerlap yang cocok dengan gitar akustiknya.

taylor swift
Source: Variety

10. Untuk Folklore, Taylor Swift mengenakan gaun ungu yang panjang.

taylor swift
Source: Variety

11. Album 1989 dipersembahkan Taylor Swift melalui two piece fuchsia dengan banyak jumbai.

taylor swift
Source: Variety

12. Taylor Swift tetap memakai warna yang sama ketika menyanyikan Mirrorball dan Tim McGraw, lagu kejutannya dalam konser hari pertama Glendale.

taylor swift
Source: Variety

13. Ketika bawakan lagu Lavender Haze dari album Midnights, Taylor Swift mengenakan mantel bulu ungu dengan gaun berkilau warna senada.

taylor swift
Source: Variety

14. Kemudian, Taylor Swift kembali ganti pakaian dengan bodysuit biru tua untuk penampilan dari album Midnights lainnya.

taylor swift
Source: Variety

15. Terakhir, Taylor Swift menambahkan jaket ruffled pelangi pada penampilannya ketika membawakan lagu Karma dari album Midnights.

Topik Terkait