IntipSeleb – Ellie Goulding menjadi salah satu selebriti dunia yang ikut membantu menangani pandemi virus corona (COVID-19). Pelantun lagu Love Me Like You Do itu telah memberikan 400 buah handphone kepada para tunawisma agar mereka tidak bosan.
Dilansir dari Complete Music Update pada 17 April 2020, Ellie juga memberikan paket data agar para tunawisma masih bisa terhubung dengan orang terdekat mereka. Yuk intip kisah Ellie Goulding!
Baca Juga: Pakai Topi Mirip Kap Lampu, Ellie Goulding Dianggap Bodoh
Bagikan Handphone
Sumber foto: aceshowbiz.com
Ellie Goulding telah bekerja sama dengan badan amal tunawisma, Crisis, untuk mendistribusikan 400 buah handphone kepada para tunawisma. Bahkan, ponsel tersebut telah diisi dengan pulsa sebesar 20 euro atau sekitar Rp 340 ribu. Usut punya usut, tujuan penyanyi 33 tahun ini membagikan ponsel gratis ialah agar tunawisma masih bisa berkomunikasi dan terhubung dengan orang terdekat selama wabah COVID-19.
“Kita semua khawatir tentang virus corona, tetapi orang-orang yang kehilangan tempat tinggal secara khusus terekspos dan terancam oleh pandemi ini. Aku bertekad untuk membantu mereka tetap terhubung,” kata Ellie.
Ellie juga mengatakan bahwa selama beberapa minggu terakhir pemerintah telah berupaya untuk memberikan tempat tinggal bagi para tunawisma ini. Hal itu masih membuatnya sangat khawatir dan Ellie berharap bahwa pemberian handphone tersebut bisa mendukung dan membantu mereka tetap bisa berkomunikasi.
Minta Masyarakat Berdonasi
Sumber foto: geo.tv
Bukan hanya membagikan ponsel, Ellie juga meminta pada masyarakat untuk berdonasi kepada Crisis's In Emergency Together Homelessness Fund atau organisasi yang menangani wabah virus corona (COVID-19). Dia berkata bahwa banyak kebutuhan yang tidak terpenuhi oleh organisasi tersebut padahal mereka juga membantu menangani virus corona ini.
“Mampu tetap terhubung dapat membantu menangkal isolasi, tetapi itu juga akan membantu krisis untuk terus mengirimkan panggilan masuk dan meningkatkan kesejahteraan. Aku tahu telepon dan akses digital akan membuat perbedaan dalam keadaan darurat ini, tetapi kami masih membutuhkan lebih banyak telepon dan lebih banyak dukungan,” lanjutnya.
Pemberian telepon ini dilakukan pada hari Rabu, 15 April 2020 kemarin di daerah sekitaran London, Inggris. Sementara itu, penyanyi asal Inggris ini sedang melakukan karantina mandiri dengan sang suami yang dinikahinya pada 2019 kemarin.
Siap Keluarkan Album Baru
Setelah lima tahun tidak berkarya, Ellie juga mengumumkan bahwa ia akan meluncurkan album baru tanpa judul di bulan Juni mendatang. Dia juga tidak akan menunda rilis albumnya tersebut mengingat bahwa banyak para penggemar yang menantikan karya terbarunya. Bahkan, di tengah karantina mandirinya ini Ellie pun rajin mempromosikan album yang akan dirilis pada tanggal 5 Juni 2020.
“Aku hanya akan merilis musik baru ini dan jika orang-orang di luar sana adalah penggemarku, mereka punya album baru untuk didengarkan. Aku sedang disibukkan dengan hal itu,” ujar Ellie Goulding.