IntipSeleb – Kylie Jenner kembali berdonasi untuk penanganan pandemi virus corona (COVID-19). Kali ini, ia ditemani ibunya yakni, Kris Jenner, untuk menyumbangkan ribuan botol hand sanitizer ke beberapa pusat kesehatan di California, Amerika Serikat.
Dilansir dari Daily Mail pada 13 April 2020, produksi cairan pembersih tangan itu pun diproduksi sendiri oleh perusahaan kosmetiknya, Kylie Cosmetics. Yuk simak cerita Kylie Jenner!
Baca Juga: Kylie Jenner Kembali Jadi Hartawan Termuda di Dunia Versi Forbes
Sumbang Handsanitizer
Sumber foto: dailymail.co.uk
Baru-baru ini, Kylie dan Kris Jenner telah mendistribusikan ribuan hand sanitizer ke beberapa rumah sakit di California. Perempuan 22 tahun itu memproduksi cairan pembersih tangannya sendiri di perusahaan Kylie Cosmetics yang kini telah bekerja sama dengan saham Coty Inc. Perusahaan kecantikan itu telah berhasil membuat ribuan botol gel anti bakteri untuk para petugas kesehatan yang berada di garda terdepan penanganan virus corona.
Pada hari Sabtu kemarin, dokter pribadi Kylie yaitu Dr. Thais Aliabadi mengungkapkan bahwa Kylie Skin baru saja menyumbangkan 6.000 botol untuk didistribusikan ke rumah sakit yang berbeda. Bahkan, beberapa gambar terkait truk pengiriman tersebut pun telah tersebar ke internet.
“Kylie Skin menyumbangkan 6.000 botol pembersih tangan kepada kami kemarin. Palet ini akan segera didistribusikan ke rumah sakit dan klinik di sekitar Los Angeles. Terima kasih sekali lagi @kyliejenner atas sumbangan dermawan Anda. Hadiah penuh kasih yang selalu anda beri,” tulis Thais di Instagram pada Sabtu, 11 April 2020.
Tidak Berpengaruh Pada Produksi Lain
Sumber foto: dailymail.co.uk
Dalam laman Instagramnya, Dokter Thais pun kembali membagikan bentuk hand sanitizer yang diproduksi oleh ibu satu anak itu. Dengan botol kaca berwarna bening, logo Kylie Skin sangat jelas terlihat dan ia pun menambahkan informasi bahwa pembersih tangan yang diproduksinya mengandung alkohol 80 persen.
“Berdedikasi, dalam kemitraan dengan Coty, kepada responden pertama yang mendukung komunitas kita,” tulisan dalam botol tersebut.
Diketahui bahwa akhir bulan Maret kemarin, Kylie pernah mengumumkan bahwa perusahaannya itu akan membuat barang yang langka tersebut untuk memerangi virus corona. Adik dari Kendall Jenner ini juga menegaskan bahwa produksi perawatan kecantikan lainnya tidak akan berpengaruh seiring terus berjalannya pembuatan hand sanitizer.
Perempuan yang dinobatkan sebagai miliarder termuda ini juga sebelumnya telah menyumbangkan US$ 1 juta atau sekitar Rp 15,7 miliar untuk memasok pakaian pelindung bagi tenaga medis. Namun, hal itu dianggap kurang dan terlalu sedikit mengingat penghasilan dari bisnis Kylie ini mencapai US$ 1,2 miliar atau sekitar Rp 18,9 triliun.
Isolasi Bareng Travis Scott
Kylie dan Travis Scott pun dikabarkan telah mengisolasi diri mereka berdua di rumah Kris Jenner di Palm Spring. Hal itu dilihat dari unggahan Instagram sang rapper yang memperlihatkan Stormi Webster yang sedang menari dan sang ayah dibuat tertawa oleh tingkahnya. Tak hanya itu, menurut Harpers Bazaar kehadiran Travis pun diketahui dalam rangka merayakan hari Paskah dan ia senang menghabiskan waktu bersama keluarga dari Kylie Jenner.