img_title
Foto : Instagram/kimkardashian

IntipSeleb BaratKim Kardashian belakangan mengaku terguncang usai melihat kampanye iklan Balanciaga. Seperti diketahui, iklan dari brand tersebut menampilkan seorang anak di bawah umur dengan memakai atribut BDSM (Bondage, Dominance, Sadism, dan Masochism).

Setelahnya, mantan Kanye West tersebut pun umumkan jika dirinya sudah menolak kesepakatan Balenciaga 2023. Yuk simak sampai habis artikel di bawah ini.

Tolak Kesepakatan dengan Balenciaga

Instagram/kimkardashian
Foto : Instagram/kimkardashian

Pada 1 Desember 2022, Kim Kardashian akhirnya membatalkan kesepakatan kerja sama dengan Balenciaga usai skandal BDSM di ikaln mereka. Pengumuman tersebut diumumkan usai dirinya mengevaluasi ulang dan berdikusi dengan pihak brand tersebut.

Bintang 42 tahun itu tersebut juga menolak untuk kerja sama dengan banyak model pakaian Balenciaga. Dirinya berencana untuk menghubungi desainer lain.

Kim Kardashian Ungkap Terguncang Melihat Kampanye Iklan Balenciaga yang Memakai Atribut BDSM

Berbagai Sumber
Foto : Berbagai Sumber

Menurut TMZ, Kim Kardashian ditawari ajakan kerja sama sebelum gambar seorang anak kecil memegang boneka beruang berbau BDSM itu keluar. Sempat diam, akhirnya ia pun bereaksi dengan mengatakan jika ibu 4 anak itu terguncang.

"Saya telah diam beberapa hari terakhir, bukan karena saya tidak terkejut dan marah dengan kampanye Balenciaga baru-baru ini. Tetapi, karena saya mau berbicara dengan tim mereka untuk memahami sendiri bagaimana ini bisa terjadi,” ungkap Kim Kardashian dilansir dari Eonline.

“Sebagai ibu dari empat anak, saya terguncang oleh gambar-gambar yang mengganggu itu. Keselamatan anak-anak harus dijunjung tinggi dan segala sesuatu yang menentangnya tidak boleh mendapat tempat dalam masyarakat kita.” tutupnya.

Kemarahan publik dimulai pada awal bulan ini setelah Balenciaga merilis kampanye iklan yang menampilkan anak-anak memegang boneka beruang yang mengenakan pakaian bergaya BDSM. Sejak dapat protes, brand tersebut telah meminta maaf dua kali dan menarik kampanye yang merepotkan itu.

“Kami ingin mengatasi kontroversi seputar kampanye iklan kami baru-baru ini. Kami sangat mengutuk pelecehan anak; tidak pernah ada niat kami untuk memasukkannya ke dalam narasi kami, ” bunyi pernyataan maaf Balenciaga pada Instagram resminya. (nes)

Topik Terkait