img_title
Foto : Instagram/@simpleplan

IntipSeleb Barat – Band rock asal Kanada, Simple Plan akhirnya dikonfirmasi akan segera manggung di Jakarta pada 4 – 5 Maret 2023 mendatang.

Simple Plan dan sederet artis ternama lainnya akan memeriahkan panggung Everblast Festival di Gambir Expo Kemayoran. Seperti apa kabar lengkapnya? Simak berikut ini.

Konser di Jakarta

Melalui Instagram resminya, band Simple Plan akhirnya mengkonfirmasi bahwa mereka akan segera manggung di Jakarta.

“Indonesia! We're so excited to be a part of @everblastfest. We can't wait to come back and play for you! See you in March 2023! Tickets are officially on sale Monday November 28,” tulis akun Instagram Simple Plan, dikutip pada Minggu, 27 November 2022.

Tak hanya Simple Plan saja, namun sederet artis mancenagara dan lokal juga akan turut memeriahkan panggung Everblast Festival.

Di antaranya ada Hoobastank, The Red Jumpsuit, Apparatus, Padi, Letto, J-rocks, Saint Loco, The Rain, Pee Wee Gaskins, The Upstairs, Alexa, Tika Tiwi (T2), Fade2Black, Vagetoz, Closehead, Kobe dan Sind3ntosca. Line up masih akan diumumkan di waktu yang akan datang.

Harga Tiket Konser Everblast Festival 2023

Sementara itu, melansir dari Instagram resmi acara Everblast Festival 2023, harga tiket konser Everblast Festival presale 1 akan dibuka pada Rabu, 30 November 2022 pukul 14.00 WIB.

Tiket akan dijual untuk 2 day pass dengan dua kategori, yakni kategori Festival 2 day pass Rp950.000 dan Superfestival Rp1.450.000.

Tiket bisa kamu dapatkan di website resminya yakni everblastfest(dot)com. Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa langsung kunjungi media sosial resminya. (way)

Topik Terkait