IntipSeleb Film – Spesial untuk merayakan prilisan Marvel Studio "Black Panther: Wakanda Forever". Disney Indonesia mempersembahkan rangkaian kolaborasi bersama talenta-talenta terbaik untuk menghadirkan persembahan spesial yang akan membawa kisah ini lebih dekat dengan penggemar.
Dengan demikian Disney Indonesia berkolaborasi dengan Imagispace sebuah ruang seni inovatif pertama di Indonesia. Yang menggabungkan seni, pencahayaan, musik, alam dan sains berfokus dalam memberikan pengalaman teknologi interaktif menghasilkan pengalaman unik bagi pengunjungnya. Yuk simak ulasan berikut ini!
Imagispace Usung Tema Teknologi dan Hiden World
Imagispace mengusung tema teknologi dan Hidden World yang merupakan elemen penting dari Marvel Studio "Black Panther: Wakanda Forever". Teknologi bukanlah hal yang asing bahkan di dalam film sebelumnya, tetap menjadi unsur sangat kuat di dalam kehidupan masyarakat dan para pahlawan Wakanda.
Selain teknologi, Marvel Studios “Black Panther: Wakanda Forever” juga mengeksplorasi dunia-dunia tersembunyi, seperti Wakanda, dan yang diperkenalkan dalam film ini, yaitu Talokan merupakan negara tersembunyi di bawah laut. Kedua elemen ini menginspirasi IMAGISPACE untuk menciptakan beberapa instalasi kreatif di dalam “Hidden Worlds: The Immersive Exhibition”.