Seperti mantan suaminya Brad Pitt, Angelina Jolie menganggap dirinya seorang ateis. Dia bahkan pernah berkata tidak butuh Tuhan.
Ketika Jolie berada di antara sejumlah artis Hollywood mengajukan pertanyaan “Apakah Tuhan itu ada?” untuk edisi September 2000 di situs web, The A.V. Club, dia menjawab, “Hmm … Untuk beberapa orang. Saya harap begitu, untuk mereka. Bagi orang-orang yang mempercayainya, saya harap begitu. Tidak perlu ada Tuhan untukku. Ada sesuatu dalam diri orang yang spiritual, seperti dewa. Saya tidak merasa ingin melakukan sesuatu hanya karena orang mengatakan sesuatu, tetapi saya juga tidak benar-benar tahu apakah lebih baik untuk tidak percaya pada apa pun juga.”
3. Zac Efron
Mendapat pengakuan dunia atas perannya dalam High School Musical, aktor, Zac Efron mengaku dibesarkan sebagai agnostik oleh orang tuanya ketika ia muncul dalam sebuah wawancara dengan Rolling Stone. Zac Efron telah menyebut dirinya agnostik sejak beberapa tahun silam, di sekitar tahun 2007 dan sebagian besar belum berbicara secara terbuka tentang keyakinannya sejak itu.