Setelah beberapa tahun kemudian, tepatnya di tahun 1980 Pangeran Charles dan Diana Spencer mulai berkencan. Hingga akhirnya pada Juli 1981 keduanya memutuskan untuk menikah.
Dari hasil pernikahannya, Pangeran Charles dan Diana Spencer dikarunia dua orang anak. Diataranya adalah Pangeran William Arthur Philip Louis, dan Pangeran Henry ‘Harry’ Charles Albert David.
Namun seiring berjalannya waktu. Pangeran Charles dikabarkan berselingkuh dengan mantan kekasihnya, Camilla Parker Bowles.
Kabar tersebut pun juga diketahui oleh publik. Kemudian, Pangeran Charles dan Diana Spencer memutuskan untuk bercerai.
Di tahun 1997 Diana Spencer meninggal dunia akibat kecelakaan. Mendengar kabar tersebut, Pangeran Charles pun sudah tak sungkan untuk memamerkan Camilla kehadapan publik.
Singkat cerita, Pangeran Charles dan Camilla pada 9 April 2005 mereka menikah secara sederhana. Namun, diketahui jika Ratu Elizabeth dan Pangeran Philip tidak hadir di hari bahagianya, meskipun begitu keduanya hadir dalam pemberkatan berikutnya di Kapel St. George. (jra)