IntipSeleb – Eddie Hassell, aktor yang terkenal karena film The Kids Are All Right meninggal dunia. Eddie Hassel menghembuskan napas terakhir pada Minggu, 1 November 2020 di usia 30 tahun. Eddie Hassell dilaporkan meninggal karena luka tembak di perut. Penembakan Eddie Hassell disebabkan oleh pembajakan mobil.
Eddie Hassell merupakan aktor cilik yang sudah dewasa. Ia pernah beradu akting dengan Mark Ruffalo hingga Josh Hutcherson. Siapakah sosok Eddie Hassell? Yuk intip biodata dan profil berikut.
Baca Juga: 5 Fakta Kematian Sean Connery, Aktor James Bond Meninggal Saat Tidur
Aktor Film Hingga Televisi
Eddie Hassell muncul pertama kali sebagai aktor melalui film The Kids Are All Right (2010). Ia berperan sebagai Clay atau sahabat baik dari karakter Josh Hutcherson. Tak hanya itu, dalam film perdananya Eddie Hassell sudah berakting dengan aktor hingga aktris papan atas, sebut saja mulai dari Mark Ruffalo, Julianne Moore, hingga Anette Bening.
Ia lalu mendapat tawaran bermain TV series berjudul Surface (2005-2006). Eddie berperan sebagai Phil Nance, sahabat karakter Carter Jenkins. Seri Surface kembali membuat nama Eddie Hassell meledak di pasaran.
Eddie juga muncul dalam film Jobs yang tayang tahun 2013. Film Jobs merupakan film dokumenter tentang kisah hidup Steve Jobs. Dalam film itu, Eddie berperan sebagai Chris Espinosa, salah satu karyawan Steve Jobs. Eddie Hassell terakhir berakting di film Bomb City (2017) memerankan karakter bernama Oles. Bomb City bahkan pernah memenangkan nominasi Best Narrative Feature di Festival Film Internasional Dallas.
Hobi Berselancar
Selain berakting, Eddie Hassell merupakan seorang peselancar dan pemain skateboard. Saat wawancara dengan Elle pada tahun 2013, Eddie menyatakan kehidupan berselancar mengubah hidupnya dan berkatnya juga ia mendapatkan sebuah iklan.
“Skateboarding telah menjadi bagian besar dari hidup saya, itu juga membuat saya berperan dalam iklan. Saya menyukai menunggang kuda dan rodeo di Texas dan ketika saya pindah ke L.A., saya masuk ke skating. Saya melakukan semua aksi saya sendiri. Saya menyukai apa pun dengan papan: berselancar, wakeboarding,” ucapnya dilansir Elle pada tahun 2013.
Meninggal Dunia
Namun kini sosok Eddie Hassell harus pergi selama-lamanya. Ia meninggal dunia akibat luka tembak di bagian perut sekitar pukul 1 dini hari pada Minggu, 1 November 2020. Melansir Deadline pada Senin, 2 November 2020, Eddie Hassell ditemukan dalam kondisi tak sadarkan diri di Grand Prairie, Texas.
Rupanya Eddie Hassell ditemukan di luar apartemen pacarnya. Sang pacar, yang tidak diungkap identitasnya, mengaku berada di dalam apartemennya, sehingga tidak melihat aksi naas yang menimpa Eddie Hassell. Setelah ditemukan, Eddie langsung diberikan pertolongan pertama dan dibawa ke rumah sakit. Namun sayang, Eddie Hassell meninggal dunia saat masih dalam perjalanan.
Pria kelahiran 16 Juli 1990 ini diduga merupakan korban pencurian mobil. Polisi setempat menyatakan mobil Eddie Hassell sempat menghilang, namun kini telah ditemukan. Hingga kini penyelidikan terkait motif penembakan masih dilakukan.
Postingan Terakhir
Kabar kepergian Eddie Hassell langsung membuat penggemar berbondong-bondong meninggalkan komentar di Instagram pribadinya @eddie_hassell. Rupanya Eddie Hassell sempat mengunggah foto terakhir yang berisi harapan memiliki rumah bergaya klasik pada 10 Oktober 2020 lalu.
“Dream house (rumah impian),” tulisnya kepada 5 ribu lebih pengikut dilansir dari @eddie_hassell.
Kini postingan terakhir Eddie Hassell dipenuhi ucapan duka dan doa dari berbagai kalangan. Selamat jalan Eddie Hassell.
Biodata & Profil Eddie Hassell
Nama Lengkap: Ed Tayloe Hassell
Nama Panggung: Eddie Hassell
Tempat, Tanggal Lahir: Texas, 16 Juli 1990
Meninggal: 1 November 2020 (Diusia 30 tahun – karena luka tembak di perut)
Tinggi: 180 cm
Dikenal karena: The Kids Are All Right (2010)
Akun Instagram: @eddie_hassell
Baca Juga: Eddie Van Halen Meninggal Karena Kanker Tenggorokan