"Sebelum konser dimulai, kami akan mengajak fans untuk mengheningkan cipta sejenak mengenang mendiang CJ Snare dan kontribusinya bagi dunia musik rock," tambah David Ananda.
Dalam konser kali ini, para penggemar FireHouse dijamin akan disuguhkan dengan pertunjukan yang lebih spektakuler dibandingkan sebelumnya. David menjelaskan bahwa Color Asia Live ingin menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan konser yang menarik dan mendukung perkembangan industri ekonomi kreatif di Indonesia.
"Kami pastikan akan memberikan pertunjukan musik spektakuler dari FireHouse untuk seluruh pecinta musik rock di Tanah Air. Bill Laverty dan anggota asli FireHouse bersama vokalis barunya, Nate Peck, sudah tidak sabar untuk mengguncang Jakarta," ungkap David.
Seatplan dan Harga Tiket
Untuk mendapatkan pengalaman terbaik dalam konser ini, berikut adalah rincian seatplan dan harga tiket yang tersedia.
- Diamond VIP (numbered seating): Rp 2.100.000
- Gold (free seating): Rp 1.450.000
- Silver (free seating): Rp 1.050.000
- Festival (standing) Presale: Rp 625.000
- Festival (standing) Normal: Rp 750.000