img_title
Foto : Outlook India

India – Meskipun telah berusia 30 tahun, Kabhi Haan Kabhi Naa tetap menjadi salah satu film terbaik dari Shah Rukh Khan. Film ini juga menjadi salah satu kolaborasi SRK dengan Farah Khan, yang saat itu masih menjadi koreografer.

Namun, tahukah kamu bahwa dalam film ini pendapatan Farah Khan jauh lebih besar daripada SRK yang menjadi pemeran utama? Kok bisa ya? Yuk scroll untuk kisah selengkapnya!

Awal Persahabatan Farah Khan dan Shah Rukh Khan

India Forums
Foto : India Forums

Farah Khan dan Shah Rukh Khan merupakan dua nama besar Bollywood yang dikenal dengan bakat individu mereka dan kolaborasi yang sukses dalam sejumlah film ternama.

Ikatan profesional mereka sendiri dimulai pada tahun 90-an. Pada tahun 1991, mereka pertama kali bertemu untuk film Kabhi Haan Kabhi Naa. Bahkan, dalam proyek itu SRK sering membantu Farah sebagai 'asistennya’ hinggap persahabatan dan kemitraan profesional mereka berkembang.

Kami memulai syuting pada tahun 1991, dan aku juga masih baru. Kami berada di Goa, dan aku hanya membaca sebuah wawancara tentang Shah Rukh di mana ia terdengar sangat kurang ajar dan sombong. Aku sangat takut,” kenang Farah Khan.

Aku ingat apa yang dia pakai dan lakukan saat kami pertama kali bertemu; Kundan Shah memperkenalkan kami. Terkadang, kamu langsung merasa cocok dengan seseorang. Kamu merasa seperti teman sekolah. Seperti itulah rasanya dengan Shah Rukh. Kami memiliki minat yang sama, kami membaca buku-buku yang sama, kami memiliki selera humor yang sama,” imbnuhnya.

Fakta di Balik Film Kabhi Haan Kabhi Naa

MUBI
Foto : MUBI

Bentuk kerja sama profesional Shah Rukh Khan dan Farah Khan mulai terlihat dalam film Kabhi Haan Kabhi Naa itu, di mana SRK bahkan membantu Farah seperti asistennya.

Farah lalu membahas bagaimana Kabhi Haan Kabhi Naa merupakan film produksi miskin karena ber-budget rendah. Meskipun begitu, faktanya ia dibayar jauh lebih mahal dari SRK.

"Anggarannya sangat rendah. Shah Rukh dibayar ₹25 ribu (Rp4,8 juta) untuk film itu. Sebenarnya aku orang dengan bayaran tertinggi di film itu. Aku dibayar ₹5 ribu (Rp975,9 ribu) per lagu, dan ada enam lagu,” ungkap Farah Khan, dikutip dari Times of India pada Selasa, 11 Juni 2024.

Hanya karena itu, aku dibayar ₹30 ribu (Rp5,85 juta). Kami bahkan tidak mampu membayar seorang asisten. Jadi, lagu penuh Aana Mere Pyar Ko, kami meng-casting orang-orang biasa dari Goa,” ia melanjutkan.

Selain Kabhi Haan Kabhi Naa, Farah Khan juga telah mengarahkan Shah Rukh dalam tiga film sebagai sutradara yaitu Main Hoon Na, Om Shanti Om, dan Happy New Year.

Topik Terkait