India – Monkey Man, film India yang syuting di Indonesia akhirnya telah rilis di bioskop sejak 29 Mei 2024 lalu. Ada banyak fakta film Monkey Man yang kabarnya terinspirasi dari karakter Hanoman tersebut.
Debut penyutradaraan Dev Patel ini menceritakan tentang upaya balas dendam yang dilakukan oleh pemuda bernama Kid pasca ibunya meninggal akibat ulah elit di kota.
Penasaran nggak sih seperti apa sih film Monkey Man? Sebelum menonton, yuk simak fakta-fakta Monkey Man berikut ini!
Fakta Film Monkey Man
Film India Monkey Man memiliki sederet fakta menarik yang bisa dikulik. Penasaran? Berikut ini penjelasannya!
1. Syuting di Indonesia
Proses syuting film Monkey Man direncanakan dilakukan di India pada tahun 2020 lalu. Tapi, akibat pandemi COVID-19, lokasi syuting akhirnya sebagian dilakukan di Indonesia pada awal tahun 2021 lalu, tepatnya di Batam.
Tak hanya mengambil latar lokasinya saja, syuting film Monkey Man di Indonesia juga melibatkan orang-orang Indonesia. Kabarnya, durasi syuting berjalan selama enam bulan. Beberapa nama Indonesia yang masuk ke film India ini antara lain, Widri Hastuti, Annisa Dwi Hayuningtyas, Aanthony Syamsuri, hingga Fahmi Agelan.
2. Debut Dev Patel Jadi Sutradara
Dev Patel melakukan debut penyutradaraannya di film ini. sebelumnya, ia adalah aktor India yang menyukai genre aksi dan thriller. Ketika melakukan peran sebagai Kid, ia sempat mengalami cedera seperti patah tangan, dua jari kaki patah, bahu robek, hingga infeksi pada mata.
3. Terinspirasi dari Hanoman
Kabarnya, inspirasi film Monkey Man berasal dari legenda Hanoman. Karakter manusia kera ini menjadi ikon yang melambangkan kekuatan dan keberanian. Dalam Monkey Man, karakter yang dimiliki Hanoman tercermin dari tokoh Kid.
4. Punya Kemiripan dengan John Wick
Monkey Man merupakan film action thriller dengan sedikit unsur horor dan politik yang premisnya memilliki kemiripan dengan film Hollywood terkenal John Wick.
Naskahnya ditulis oleh John Collee yang tidak perlu diragukan lagi kualitas cerita yang disajikan, terutama Dev Patel yang juga turut serta dalam penulisannya. Alhasil, kolaborasi mereka menyuguhkan sebuah film dengan sinopsis tentang seseorang yang melancarkan kampanye balas dendam terhadap banyak sasaran. Mereka adalah para pemimpin korup yang ternyata adalah pelaku yang telah membunuh ibunya dan juga orang-orang miskin yang tidak berdaya.
5. Hampir Dibeli Netflix
Monkey Man yang berkisah tentang balas dendam hampir menjadi salah satu film yang dirilis untuk platform Netflix. Sebenarnya Netflix awalnya mendapatkan hak penayangan film Monkey Man, yang bisa didapatkan haknya setelah membelinya seharga Rp 431 miliar.
Hingga akhirnya Monkey Man menjadi film yang tayang di layar lebar. Alasannya karena beberapa waktu kemudian Universal Picture memutuskan untuk tertarik membeli proyek film tersebut, dan akhirnya film ini sendiri rencananya akan tayang di hampir semua bioskop pada tahun 2024.
6. Mengandung Unsur Sosial dan Politik
Film ini mengandung pesan-pesan sosial dan politik. Tak hanya menghibur, Monkey Man juga akan mengajak pemirsa untuk merenungkan isu-isu sosial dan politik yang relevan saat ini. Mulai dari keserakahan korporasi dan dampaknya terhadap individu dan masyarakat secara keseluruhan.
7. Tuai Pujian Kritikus
Film India ini mendapat rating tinggi dari para kritikus dan Fresh score di Rotten Tomatoes, yang mana hasil tersebut menjadikannya salah satu film berkualitas khususnya di tahun 2024. Selain itu, bukan sekadar opini subjektif, angka-angka dan review positif tersebut juga memiliki menunjukkan bahwa film ini diterima dengan baik di berbagai kalangan.