img_title
Foto : Instagram/jetli

Hong Kong Aktor laga Hong Kong Jet Li mengidap penyakit Hipertiroid yang membuat tubuhnya mengalami perubahan dratis sampai membuat warganet ikut merasa pilu.

Perubahannya ini sampai membuat dirinya dikabarkan meninggal dunia dan viral di media sosial. Jet Li pun lantas menanggapi kabar kematian dirinya itu. Lantas, apa katanya? Intip selengkapnya di bawah ini.

Jet Li Dikabarkan Meninggal Dunia

Jet Li

Source: 8days

Jet Li mengidap penyakit Hopertiroid yang membuat tubuhnya berubah drastis. Bahkan tubuhnya yang tadi ideal dan juga tampan, berubah menjadi sangat kurus, lesu, dan terlihat sangat tua.

Diketahui penyakit Hipertiroid sendiri merupakan penyakit yang disebabkan oleh kelebihan hormon yang dihasilkan kelenjar teroid biasanya terjad karena faktor keturunan dalan keluarga.

Tak hanya terkena Hipertiroid, Jet Li juga mendapatkan berbagai masalah kesehatan lainnya pada 2013 lalu. Ia mengidap penyakit jantung, dan masalah tulang belakang akibat bertahun-tahun bekerja di film yang menuntut fisik dan cedera di lokasi syuting.

Beberapa tahun yang lalu, ada juga gambaran mengejutkan tentang Jet Li yang terlihat sangat lemah, sehingga memicu rumor bahwa aktor tersebut sedang tidak sehat.

Perubahannya itu membuat sejumlah kabar tentang Jet Li meninggal dunia viral di media sosial. Bahkan, kabar ini berlangsung selama bertahun-tahun.

Kata Jet Li

Instagram/jetli
Foto : Instagram/jetli

Kabar dirinya meninggal dunia ternyata terdengar oleh pemeran film The Expendables 1 ini. Ia kemudian menjelaskan bahwa dirinya belum mati meski dikabarkan meninggal dunia selama 10 tahun lamanya.

Saya belum mati. Masih ada rumor di Tiongkok yang mengatakan bahwa saya sudah meninggal. Sudah 10 tahun,” kata Jet Li, dikutip dari 8days, Senin, 20 November 2023.

Parahnya, kabar Jet Li meninggal dunia ternyata diharapkan oleh sebagian orang.

Ada yang berharap itu benar. Ada yang bilang: 'Dia masih belum mati? Setelah berkali-kali dia masih belum benar-benar mati', tapi ada yang bilang padaku: 'Tolong jangan mati',” sambungnya lagi.

Sampai saat ini Jet Li masih berjuang melawan penyakitnya. Ia tampak tak terlihat lagi di layar kaca dan vakum dari dunia film.

Topik Terkait