img_title
Foto : X/Januarhaikal

Brunei DarussalamPangeran Mateen dan Anisha Rosnah binti Adam akan segera menikah. Upacara pernikahan Pangeran Abdul Mateen dengan Anisha Rosnah akan dilaksanakan selama delapan hari berturut-turut.

Lantas, siapakah sosok Anisha Rosnah binti Adam, calon istri Pangeran Mateen? Yuk, intip profilnya di bawah ini!

Profil Anisha Rosnah binti Adam

X/Januarhaikal
Foto : X/Januarhaikal

Anisha Rosnah binti Adam adalah pengantin wanita atau calon istri dari Pangeran Mateen, putra keempat dan kesepuluh Sultan Hassanal Bolkiah dari Brunei Darussalam. Rupanya, Anisha Rosnah adalah cucu dari Pehin Datuk Isa, penasihat khusus Sultan Brunei.

Saat rencananya pernikahannya dengan Pangeran Mateen diumumkan, Anisha Rosnah terlihat memakai pakaian formal berwarna pink, yang senada dengan rok yang dikenakannya. Anisha juga memakai hijab warna pink. Ia terlihat tersenyum dengan cantik ke arah kamera.

Anisha Rosha binti Adam juga akrab disebut sebagai Anisha Isa Kalebic atau Yang Mulia Dayang Anisha Rosnah binti Adam. Sebelum pengumuman pernikahan dengan Pangeran Mateen, Anisha Rosnah sudah dikenal sebagai kekasih Mateen. Kabarnya, kedekatan keduanya mulai tercium pada tahun 2018 lalu.

Pernikahan Pangeran Mateen dan Anisha Rosnah binti Adam

X/arfdy12
Foto : X/arfdy12

Penikahan Pangeran Mateen dan Anisha Rosnah binti Adam resmi diumumkan oleh Brunei Darussalam pada Sabtu malam, 7 Oktober 2023 waktu setempat. Pernikahan sejoli akan digelar selama delapan hari pada Januari 2024, yang meliputi rangkaian upacara adat dan keagamaan.

Pangeran Mateen adalah salah satu pangeran dari Brunei Darussalam yang cukup populer berkat ketampanannya. Ia merupakan anak kesupuluh dan putra keempat dari Sultan Hassanal Bolkiah dan mantan istri keduanya, Puan Hajah Mariam binti Haji Abdul Aziz.

Pernikahan Pangeran Mateen dan Anisha Rosnah binti Adam akan dilaksanakan secara meriah, mengingat acara ini merupakan perpaduan tradisi serta kemegahan Kerajaan Brunei Darussalam.

Topik Terkait