Namun setelah dirilis, ternyata lagu Idol meledak di pasaran dan digandrungi penggemar di seluruh dunia. Melihat kenyataan tersebut, Ayase menyadari bahwa ia telah meremehkan kemampuannya sendiri.
“Tapi ternyata aku meremehkan kemampuanku sendiri. Lagu itu bahkan lebih dari hebat. Aku rasa tidak apa-apa untuk berpikir tentang dunia ini dengan fleksibel,” sambungnya.
Lagu Idol Puncaki Billboard Global
Sebelumnya lagu Idol mencatatkan sejarah dan rekor fantastis. Lagu Idol berhasil melonjak ke posisi nomor 1 dari sebelumnya berada di posisi nomor 6 dalam survei Billboard Global Excl. US yang diterbitkan pada tanggal 10 Juni.
Lagu ini, yang aslinya dinyanyikan dalam bahasa Jepang, telah masuk dalam daftar 10 besar enam minggu sebelumnya dan kini menjadi lagu pertama dari duo ini yang berhasil meraih posisi puncak dalam daftar tersebut setelah dirilis dalam versi berbahasa Inggris pada tanggal 26 Mei.
Idol juga menjadi lagu pertama yang aslinya dinyanyikan dalam bahasa Jepang yang berhasil menduduki puncak tangga lagu Global Excl. U.S. Billboard.