img_title
Foto : Berbagai sumber

Hong Kong – Setelah 4 bulan meninggal dunia, model Hong Kong Abby Choi akhirnya dimakamkan. Ia dimakamkan dengan cara dikreamasi pada hari ini, Rabu, 21 Juni 2023.

Pemakaman Abby Choi mengenakan tema warna pink, sesuai dengan warna kesukaannya. Berikut selengkapnya di bawah ini.

Pemakaman Abby Choi

Abby Choi

Pemakaman Abby Choi digelar hari ini, Rabu, 21 Juni 2023. Mengenakan tema dengan warna full pink, model Hong Kong ini dimakamkan secara dikreamasi.

Acara pemakaman baru dilakukan karena membutuhkan waktu lama karena keluarga Abby Choi menginginkan anak mereka dimakamkan secara utuh. Sehingga, wajah dan tubuh Abby Choi dicetak ulang menggunakan teknologi.

Melansir SCMP, acara pemakaman Abby Choi dimulai sejak pukul 08.00 pagi. Suami Abby Choi, Chris Tam dan ibu sang model, Cheung Yin Fa menjadi orang pertama yang hadir di lokasi.

Terlihat sudah ada 150 orang yang hadir memenuhi lokasi acara pemakaman. Mereka menghormati jenazah Abby Choi yang diletakan di dalam mobil jenazah dihiasi mawar merah muda, anggrek, dan pita pink.

Hingga pukul 10 pagi, jenazah Abby Choi dibawa ke Pulau Lantau, Hong Kong. Model cantik itu pun akhirnya dikremasi.

Diperkirakan persiapan acara pemakaman Abby Choi menghabiskan uang sebesar 3 juta dollar Hong Kong atau setara Rp5,75 miliar.

Update Kasus

Abby Choi

Abby Choi meninggal dunia dengan cara dimutilasi oleh keluarga mantan suaminya. Sebanyak 6 orang yang dijadikan tersangka. Diantaranya adalah mantan suami Abby Choi, Alex Kwong, kakak laki-laki Alex Anthony, dan ayah mereka Kau Kwong. Yang terbaru adalah Ibu Alex Kwong, Jenny Li yang memberikan kesaksian palsu dan ditemukan DNA Jenny di baju dan tempat pembunuhan.

Di sisi lain, dilaporkan bahwa masih ada 30 peralatan yang harus dilakukan pencocokan DNA seperti gergaji, pisau, palu, dan peralatan dapur lainnya yang ditemukan di tempat pembunuhan.

Topik Terkait