img_title
Foto : Berbagai sumber

IntipSeleb Asia – Pasangan Shah Rukh Khan dan Gauri Khan selalu menarik perhatian akan kisahnya. Dalam sebuah wawancara, Gauri mengaku pernah membohongi sang Raja Bollywood itu.

Namun pengakuan Gauri Khan malah berujung kecaman dan pro-kontra dari netizen yang menyebutnya toxic dan egois. Seperti apa cerita yang disampaikannya hingga banyak dihujat? Scroll selengkapnya berikut ini.

Ngaku Bohongi Shah Rukh Khan

pinkvilla
Foto : pinkvilla

Shah Rukh Khan dan Gauri Khan kerap disebut sebagai ‘power couple’. Belum lama ini wawancara lawas mereka kembali menjadi sorotan.

Pada wawancara dalam acara yang dipandu Farah Khan, Shah Rukh Khan ditanya soal berapa banyak ia mendapatkan hadiah dari Gauri Khan. Namun istri pemeran Pathaan itu justru mengambil alih dan mengatakan jika ia tidak banyak memberi hadiah pada suaminya.

“Apa yang harus aku berikan kepada pria yang memiliki segalanya, termasuk memiliki diriku,” tutur Gauri Khan dilansir dari BollywoodLife, Selasa, 16 Mei 2023.

Mereka kemudian bercerita momen ketika di London saat Shah Rukh Khan dirawat di rumah sakit karena cedera. Shah Rukh Khan bercerita bahwa ia membeli beberapa kaus, namun pada akhirnya semua kaus itu tak terpakai sama sekali.

Akhirnya ayah Aryan Khan itu meminta kepada Gauri Khan untuk menukar semua kaus tersebut dengan baju berbahan katun. Akan tetapi, Gauri mengatakan pada suaminya tersebut bahwa semua baju itu tak bisa ditukar.

Namun beberapa waktu kemudian, teman-teman Shah Rukh Khan yang datang menjenguk membongkar jika Gauri Khan sebenarnya menukar semua kaus itu dengan sebuah tas.

Menurut Gauri, tas itu lebih berguna dan Shah Rukh Khan tak butuh kaus baru karena sedang dirawat di rumah sakit.

Dianggap Toxic dan Egois

hindustan times
Foto : hindustan times

Cerita tersebut ternyata ditanggapi negatif oleh beberapa netizen. Mereka menganggap apa yang dilakukan oleh Gauri Khan itu adalah tindakan yang egois.

Itu terdengar egois dan toxic, shah rukh khan pantas mendapatkan yang lebih baik,” hujat netizen.
Semua tepuk tangan itu untuk apa?” tanya netizen lainnya.
Itu sangat buruk. Kalau aku yang di posisi itu aku akan merasa sangat buruk,” timpal netizen. (nes)

Topik Terkait