img_title
Foto : ANTV

Lalu kakak kedua dari tujuh pendekar itu memberikan saran bahwa Kwee Ceng harus pergi menemui Putri Huanzheng dan meminta izin kepadanya bahwa ingin menikah juga dengan anaknya Tie Xin, karena menurutnya sangat wajar jika seorang laki-laki memiliki lebih dari 1 istri.

Akan tetapi Kwee Ceng tidak akan menikahi Putri Huanzheng atau Putri Mu, dan Kwee Ceng akan menikahi Oey Yong. Para pendekar dan pendeta Qiu tidak menyetujui keputusan dari Kwee Ceng.

Ujian Cinta Kwee Ceng dan Oey Yong

Istimewa
Foto : Istimewa

Ketujuh pendekar melarang Kwee Ceng menemui Oey Yong karena menurut mereka Oey Yong merupakan seperguruan dengan Mei Chaofeng. Akhirnya Kwee Ceng di kurung oleh ketujuh pendekar dan tidak boleh di keluarkan. Namun Oey Yong mencari cara agar bisa bertemu dengan Kwee Ceng dengan menjadi peramal dan akhirnya Kwee Ceng di lepaskan lalu bisa bertemu dengan Oey Yong dan pergi berdua.

Kwee Ceng dan Oey Yong tetap berusaha agar cinta mereka di restui oleh pendekar tujuh yang juga merupakan guru dari Kwee Ceng. Setelah bertemu dengan Qigong akhirnya Oey Yong dan Kwee Ceng berlatih Kungfu dengannya dan mencoba berlatih Kungfu yang telah di miliki oleh Qigong.

Bagaimana kelanjutan kisah dari Kwee Ceng dan Oey Yong? Jangan lupa saksikan serial Legenda & Cinta Pendekar Rajawali setiap Senin sampai Jumat pukul 22.00 WIB hanya di ANTV.

Topik Terkait