img_title
Foto : Berbagai sumber

IntipSeleb Asia Artis Singapura, Pan Lingling tampak mengenang kehisterisannya ketika beradu akting dengan aktor laga Hong Kong, Jackie Chan. Keduanya beradu akting dalam film berjudul Crime Story pada tahun 1993.

Salah satu adegan berbahaya itu membahayakan nyawa Jackie Chan. Pan Lingling pun tampak terkejut. Seperti apa? Scroll artikelnya di bawah ini.

Sosok Jackie Chan di Mata Pan Lingling

Berbagai sumber
Foto : Berbagai sumber

Dalam film Crime Story pada tahun 1993, Jackie Chan beradu akting dengan Pan Lingling untuk pertama kali. Rekan Andy Lau itu berperan sebagai inspektur polisi yang trauma karena harus menembak beberapa pria untuk membela diri dan Pan Lingling sebagai psikiater.

Kerjasama untuk pertama kali, Pan Lingling merasa Jackie Chan sangat baik di luar film dan seperti kakak laki-laki baginya.

“Dari tindakan perhatiannya, saya benar-benar merasa dia seperti kakak laki-laki. Dia sangat sopan dan tidak mengudara tentang dia. Semua orang mendengarkan dia." ucap Pan Lingling, dikutip dari AsiaOne, Jumat, 21 April 2023.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa Jackie menjaga semua orang di lokasi syuting dan memperlakukan mereka dengan setara. Yang membuat artis Singapura ini tersentuh, suami Joan Lin ini bahkan memberi tahu staf untuk memastikan Lingling tetap hangat saat mereka syuting selama musim dingin di Hong Kong.

Jackie bahkan menyiapkan makanan Singapura khusus untuk Lingling agar dia tidak merasa rindu kampung halaman.

Kelopak Mata Jackie Chan Kena Kail Ikan

Film Stories
Foto : Film Stories

Namun bukan Jackie Chan namanya jika tak melakukan adegan berbahaya. Pan Lingling histeris ketika salah satu adegan membahayakan nyawa Jackie Chan. Sebab, kelopak mata Jackie Chan kena kail ikan dan langsung mengeluarkan banyak darah.

Bukannya berhenti, Jackie Chan malah meminta kru untuk melanjutkan syuting. Hal ini membuat Pan Lingling histeris dan memarahi Jackie Chan.

“Ada adegan di mana dia sudah terluka, sesuatu seperti kail ikan tersangkut di kelopak matanya. Aku bertanya apakah kami bisa menghentikan syuting, tapi dia berkata, 'Tinggalkan aku sendiri dan lanjutkan akting'," kata Pan Lingling.

"Ketika sutradara memanggil 'cut', saya tidak bisa tidak bertanya padanya, 'Apakah kamu ingin mati?' Tapi dia dengan tenang menjawab bahwa dia tahu batas kemampuannya." kenangnya. (hij)

Topik Terkait