IntipSeleb Asia – Aktor Hong Kong Tony Leung memenangkan penghargaan sebagai aktor terbaik di Asian Film Awards (AFA 2023). Ia membawa dua piala dari Aktor Terbaik sampai mendapat penghargaan khusus Asian Film Contribution Award.
Kemenangannya itu ternyata membuatnya kembali mengenang perjalanannya sebagai aktor. Ia mengenang adegan panasnya dengan mendiang Leslie Cheung sebagai pasangan gay. Seperti apa? Scroll artikelnya di bawah ini.
Kenang Adegan Panas dengan Leslie Cheung
Jauh sebelum namanya tenar sampai saat ini, Tony Leung harus menjalani lika-liku perjalanan kariernya di dunia akting. Ia mengaku sempat berada di titik terendah dan kehilangan jati diri sebagai aktor.
“Saya ingin melepaskan karier akting saya. Saya lebih suka tinggal di 'sarang' saya yang nyaman sepanjang hari daripada pergi keluar. Tapi saya segera menyadari bahwa tidak mungkin bagi saya untuk terus seperti itu." ucap Tony Leung, dikutip dari SCMP, Jumat, 24 Maret 2023.
Namun, ia mengenang adegan panasnya dengan mendiang Leslie Cheung. Menurutnya, ia sangat ketakutan karena merasa tak mampu dengan adegan tersebut. Hal ini membuat sutradaranya, Wong harus menipu Tony Leung.
“Saya takut melakukan peran gay dan Wong tahu itu. Dia memberi saya naskah palsu di mana ayah saya meninggal di Buenos Aires, dan saya harus pergi dan mengambil jenazahnya. Di sana, saya menemukan ayah saya gay dan saya harus menemukan kekasihnya.Tapi ketika saya sampai di Buenos Aires, dia memberi tahu saya bahwa itu palsu dan saya adalah karakter gaynya." ucap Tony Leung.
“Tapi ketika saya sampai di Buenos Aires, dia memberi tahu saya bahwa itu palsu dan saya adalah karakter gaynya. Kami syuting adegan seks di hari pertama. Kar-wai menyuruhku melepas celanaku begitu aku sampai di lokasi syuting. Saya tidak bisa mempercayainya, tetapi saya baru saja melakukannya. Saya butuh tiga hari untuk melupakannya. Saya tidak bisa berpikir, saya hanya harus melakukannya, dan mempercayai sutradara. Wong menyuruhku untuk tidak memikirkan bagaimana perasaanku saat mencium Leslie, atau aku tidak akan mampu melakukannya,” tutupnya.
Sabet 2 Penghargaan
Minggu, 12 Maret 2023, ajang penghargaan Asian Film Awards (AFA 2023) digelar. Tony Leung berhasil menyabet dua penghargaan yakni aktor terbaik dari filmnya berjudul Where the Wind Blows. Ia juga mendapat penghargaan khusus Asian Film Contribution Award yang dibacakan langsung oleh istri Tony Leung, Carina Lau.
Berikut daftar lengkap Asian Film Awards (AFA 2023):
Best Film:
Drive My Car (Jepang)
Best Director:
Hirokazu Kore-Eda, Broker (Korea Selatan)
Best Actor:
Tony Leung Chiu Wai, Where The Wind Blows (Hong Kong)
Best Actress:
Tang Wei, Decision To Leave (Korea Selatan)
Best Supporting Actor:
Miyazawa Hio, Egoist (Jepang)
Best Supporting Actress:
Kim So-jin, Emergency Declaration (Korea Selatan)
Best New Director:
Jigme Trinley, One And Four (China)
Best Newcomer:
Mak Pui Tung, The Sparring Partner (Hong Kong)
Best Screenplay:
Shung Seo-kyung, Park Chan-wook, Decision To Leave (Korea Selatan)
Best Editing:
Yamazaki Azusa, Drive My Car (Jepang)
Best Cinematography:
Lu Songye, One And Four (China)
Best Original Music:
Ishibashi Eiko, Drive My Car (Jepang)
Best Costume Design:
Karen YIP, Dora NG, Anita (Hong Kong)
Best Production Design:
Ryu Seong-hie, Decision To Leave (Korea Selatan). (bbi)