img_title
Foto : Instagram/poydtreechada

IntipSeleb Asia – Sosok Nong Poy akhir-akhir ini sering menjadi sorotan setelah menikah dengan pria tajir Thailand yang bernama Oak Phakwa Hongyok pekan lalu. Sejak saat itu, banyak yang kagum dengan kecantikannya sebagai seorang transgender.

Banyak yang netizen pun penasaran apakah Nong Poy memang sudah cantik karena gen atau berkat operasi plastik? Penasaran seperti apakah kebenarannya? Yuk, cek di bawah ini.

Kecantikan Nong Poy dari Genetik

Instagram/poydreechaa
Foto : Instagram/poydreechaa

Nong Poy sudah menggelar pernikahan dengan pujaan hatinya Oak Phakwa Hongyok pada 1 Maret 2023 lalu. Setelah menggelar acara tersebut, ia pun mengunggah foto-foto pernikahannya ke akun Instagram pribadinya.

Terdapat sebuah foto yan memperlihatkan momen semua anggota keluarganya, tanpa terkecuali sang nenek yang hadir mengenakan busana cheongsam berwarna abu-abu bermotif floral.

Secara khusus, ia mengunggah foto neneknya tersenyum pada hari bahagianya tersebut. “My Grandma," tulis Nong Poy di Instagram dengan menyertakan emoticon hati berwarna merah.

Dalam foto yang dianggahnya, meskipun sudah berumur sang nenek masih terlihat, tak heran jika Nong Poy juga mempunyai wajah yang cantik, itu semua dari genetiknya.

Tentang Nong Poy

Instagram/poydtreechada
Foto : Instagram/poydtreechada


Nong Poy atau Treechada Petcharat (Poyd) terlahir sebagai laki-laki pada 5 Oktober 1986 lalu. Merasa terjebak di tubuh yang salah, ia kemudian memutuskan untuk menjalani operasi pergantian kelamin tepat di usia yang menginjak 17 tahun.

Dua tahun setelahnya, Nong Poy mulai mengikuti kontes kecantikan transgender. Setelah menang di tingkat lokal melalui Miss Tiffany, ia lanjut mewakili Thailand di ajang internasional. Mahkota Miss International Queen pun berhasil jatuh ke tangannya.

Nong Poy ternyata juga punya minat pada bidang sains, khususnya yang berkaitan dengan kecantikan dan kesehatan. Ia bahkan disebut mendirikan BIOMT (Bio Pharma Tech Co., Ltd. dan Bio Pharma Pacific Co., Ltd.) untuk memproduksi vitamin dan suplemen diet dengan standar GMP menggunakan molekuler teknologi dan laboratorium lanjutan. (bbi)
Topik Terkait