IntipSeleb Asia – Shah Rukh Khan baru-baru ini membuat pengakuan yang mengejutkan para penggemarnya. Sebab, ia membongkar pacar pertamanya ke publik.
Ternyata, pacar pertama Shah Rukh Khan adalah Gauri Khan. Keduanya memang dikenal sebagai pasangan artis India yang sampai saat ini masih kerap mengumbar kemesraan masing-masing. Seperti apa potret kemesraan Gauri Khan dan Shah Rukh Khan? Scroll artikelnya di bawah ini.
Baca Juga :
Foto : IntipSeleb.com
Shah Rukh Khan dan Gauri Khan menikah pada 25 Oktober 1991. Dalam biografinya berjudul King of Bollywood: Shah Rukh Khan dan the Seductive World of Indian Cinema yang ditulis Anupama Chopra, ia mengungkap semua tentang kisah cintanya dengan istrinya itu.
Foto : Instagram
Rekan Salman Khan itu mengaku rela keluar dari film untuk istrinya ketika industri perfilman lebih menyukai Shah Rukh Khan jika statusnya masih single kala itu. Meski keduanya berbeda agama, tak menghalangi cinta mereka.
Foto : India TV News
“Istri saya yang pertama. Dan saya bisa memberi tahu Anda jika saya diminta membuat pilihan antara karier saya dan Gauri, saya akan meninggalkan film. Maksud saya, saya akan menjadi gila tetapi untuknya. Dia satu-satunya yang saya miliki. Saya suka tubuhnya. Saya terhubung dengannya," kata Shah Rukh Khan dikutip dari Hindustantimes.
Foto : zee news
Baru-baru ini, lawan main Deepika Padukone dalam film Pathaan ini membuat heboh para penggemarnya. Sebab, ia membongkar pengakuan mengejutkan.
Foto : Bollywood hungama
Shah Rukh Khan mengungkap pacar pertamanya kepada publik. Siapa sangka, pacar pertama Shah Rukh Khan adalah istrinya kini, Gauri Khan.
Foto : ndtv
“Siapa pacar pertamamu?” tanya netter kepada Shah Rukh Khan. “Istriku, Gauri,” jawab Shah Rukh Khan dikutip dari Twitternya, @iamsrk, Jumat, 13 Januari 2023.
Foto : pinkvilla
Keduanya seringkali mengumbar kemesraan mereka satu sama lain ke publik. Kemesraan mereka tak sering membuat publik baper akan keromantisan mereka.
Foto : Instagram/@srkkfamily