IntipSeleb Asia – Anime Bungo Stray Dogs akhirnya merilis tanggal penayangan untuk season ke-4. Tak hanya itu, trailer kedua untuk season 4 mendatang juga telah dirilis dan menampilkan karakter baru.
Terhitung sudah setahun berselang dari penayangan season sebelumnya. Lantas, kapan tanggal penayangan resmi Bungo Stray Dogs season 4? Scroll artikelnya berikut ini.
Jadwal Tayang Bungo Stray Dogs Season 4
Jelang penayangan season ke-4 dari Bungo Stray Dogs, trailer kedua telah resmi dirilis oleh Kadokawa. Pada trailer kedua tersebut, ditampilkan karakter baru yang akan muncul di season terbaru nanti, yaitu Sigma.
Melansir Anime News Network, pengisi suara Shouya Chiba akan dipercaya untuk memerankan karakter Sigma.
Tak hanya menampilkan karakter baru, fans juga bisa mendengarkan sekilas lagu pembuka untuk season 4 yakni True Story yang dibawakan oleh SCREEN mode. Sementara itu, lagu bertajuk Luck Life dari Shirushi/C dipilih sebagai lagu tema penutup.
Bungo Stray Dogs season 4 ini akan tayang perdana pada 4 Januari 2023 mendatang pukul 23:00 waktu Jepang. Season terbaru tersebut akan disiarkan di TOKYO MX Channel, Sun TV, KBS Kyoto, dan TV Aichi.
Selain itu, platform streaming Crunchyroll juga akan menayangkan season ke-4 anime ini dengan waktu yang sama dengan di Jepang.
Tentang Anime Bungo Stray Dogs
Anime ini merupakan adaptasi dari manga dengan judul yang sama karya Kafka Asagiri dan Sango Harukawa. Season pertama dari Bungo Stray Dogs tayang perdana pada April 2016 lalu, dan berakhir pada Juni 2016.
Anime ini mengisahkan Atsushi Nakajima yang diusir dari panti asuhan dalam keadaan kelaparan dan akhirnya bertemu dengan Dazai Osamu yang sedang melakukan percobaan bunuh diri.
Tak disangka, pertemuan Atsushi dengan Dazai itu membawanya masuk menjadi anggota sebuah agensi detektif yang memiliki kemampuan unik di luar nalar manusia. (Cy)