Sebagai anak yang berbakti, suami dari Gauri Khan itu percaya, apapun yang didapatnya saat ini dalam hidup karena pengaruh ibunya. Sang ibu menjadi inspirasi terbesar Shah Rukh Khan untuk mempertahankan kerja kerasnya.
Pada 2007, saat patung lilin Shah Rukh Khan diletakkan di museum Madame Tussaud, dia mengingat sang ibu yang selalu ingin melihat hal itu terjadi. Tapi sayangnya, ibunya tidak bisa menyaksikan momen itu.
Karisma dan Kareena Kapoor
Dua kakak beradik Bollywood ini juga dibesarkan sendiri oleh ibu mereka, Babita. Rumah tangga Babita dan suaminya, Randhir Kapooor memburuk saat dia menyatakan keinginannya untuk putrinya mengikuti kariernya sebagai aktris.
Hal ini pun memicu pertengkaran hebat, hingga akhirnya mereka memutuskan untuk hidup terpisah. Tapi kabarnya, di tahun 2007, Babita dan Randhir menyelesaikan masalah mereka dan memutuskan rujuk sampai saat ini. Hubungan Karisma dan Kareena dengan ayah mereka juga terjalin baik.