img_title
Foto : Instagram/iambabulsupriyo

Tak sampai disitu, usut punya usut Babul juga pernah bekerja di Bank Pemiagaman Standar. Kemudian, pada tahun 1992 ia memutuskan pergi ke Mumbai dan meneruskan kariernya di Bollywood.

Banyak karya yang diciptakan dalam industri tarik suara, pada tahun 2014 ternyata Babul terjun dalam dunia politik dan menjadi anggota PBJ. Lalu, ia mengikuti pemilihan Lok Sabha 2014 dan saat itu dirinya menjadi anggota parlemen di Lok Sabha dari Asansol di Bengal Barat, selanjutnya Babul Supriyo juga menjadi menteri termuda pada pemerintahan Narendra Modi dan menjadi Menteri Negara.

Babul Supriyo Jadikan Musik Sebagai Motivasi

Instagram/iambabulsupriyo
Foto : Instagram/iambabulsupriyo

Walaupun sekarang dirinya tengah disibukkan dengan dunia politik, rupanya dia tidak bisa menghapus jiwa seninya. Karena menurut Babul musik sudah menyatu dalam hidupnya.

"Kalian bisa melakukan pekerjaan sebagai menteri, tetapi musik adalah obat terbaik. Banyak orang yang berpikir bahwa saya sangat sibuk. Iya, saya sangat sibuk," kata Babul Supriyo dilansir dalam website Antvklik.

Selain itu, Babul Supriyo juga mengaku bahwa musik membuat dirinya menjadi lebih tenang. Sehingga Babul menyatakan bahwa musik adalah motivasinya.

Topik Terkait