IntipSeleb Asia – Nagma merupakan salah satu artis India yang cukup membuat heboh publik saat mengungkapkan perjalanan kisah spiritualnya. Ia mengaku terlahir dari orang tua beda agama.
Namun, ia tak memilih agama yang dianut oleh orang tuanya melainkan menjadi memeluk agama Kristen. Seperti apa kisahnya? Simak selengkapnya di bawah ini.
Pindah Agama
Nagma mengumumkan ke publik tentang perubahan keyakinannya pada tahun 2008. Pada awalnya, ia mengaku terlahir dari orang tua beda agama. Ibunya penganut agama Islam sedangkan ayahnya pemeluk agama Hindu.
“Ibuku adalah Muslim dan ayahku adalah Hindu. Kami dibesarkan untuk menghormati semua agama,” kata Nagma dikutip dari Hindustan Times.
Namun, meski keduanya berbeda agama, Nagma justru tak memilih keyakinan yang dianut orang tuanya itu. Ia justru pindah agama dan memeluk agama Kristen sebagai pemegang imannya.
Ia mengaku saat berkenalan dengan agama Kristen membuatnya untuk mempelajari keyakinannya itu lebih dalam lagi. Nagma mengklaim perubahannya bukan tentang cinta pada seorang pria, tetapi karena cintanya pada Tuhan Yesus Kristus.
Aktris 44 tahun itu menyebut Tuhan Yesus sebagai satu-satunya superstar dalam hidupnya. Ia juga mengatakan ingin berkhotbah dan menyebarkan Injil ke setiap kota.
“Saya secara pribadi mengalami Kasih Yesus Kristus dari sejak awal dan keunikan-Nya dan mengidentifikasi saya sebagai seorang Kristen,” sambungnya.
Kabarnya Kini
Usai berpindah memeluk agama Kristen, kini Nagma memiliki nasib yang membuat kaget. Ia sekarang menjadi seorang Politisi India.
Melansir Newstrack, Nagma terlihat berkampanye untuk partai Kongres. Nagma telah mengklaim telah membentuk pemerintahan di Pusat di bawah kepemimpinan Presiden Kongres Rahul Gandhi setelah pemilihan Lok Sabha ini meskipun Modi membentuk pemerintahan lagi.