IntipSeleb – Victoria Song hadir dengan karya terbarunya. Tepat di momen tahun baru Imlek, 26 Januari 2020, member grup f(x) ini membintangi drama terbaru berjudul Find Yourself yang tayang di Neflix.
Dalam drama tersebut, Victoria dituntut untuk banyak melakoni adegan mesra dengan aktor yang 12 tahun lebih muda darinya bernama Song Weilong. Tapi belakangan muncul kabar tak mengenakan tentang drama Victoria tersebut.
Ada yang mengatakan kalau drama yang dibintanginya menjiplak dari drama Jepang. Tak terima, penulis drama tersebut pun memberikan klarifikasi. Berikut penjelasannya.
Kesamaan jalan cerita
Sumber foto: Chinesedrama
Drama Find Yourself menceritakan seorang wanita karir yang mapan namun belum pernah pacaran di usianya yang sudah 32 tahun. Dia kemudian jatuh cinta pada karyawan magang yang lebih muda 10 tahun darinya setelah dia meminta karyawan itu untuk menjadi pacar pura-puranya. Perbedaan usia yang jauh itu pun menjadi fokus gosip di kantor.
Meskipun baru berjalan beberapa episode, namun banyak netizen yang memperhatikan kalau plot drama Find Yourself menyerupai drama televisi Jepang Kyou wa Kaisha Yasumimasu atau yang juga dikenal I'm Take the Day Off yang rilis 2014 lalu.
Di drama Jepang itu, diceritakan wanita karir berusia 30 tahun tidak berpengalaman dalam cinta memulai hubungan dengan pekerja paruh waktu yang 9 tahun lebih muda darinya. Hubungan mereka terjalin setelah dia terbangun di samping pria tersebut keesokan harinya.
Netizen pun menyadari kalau ada beberapa kesamaan dari dua drama tersebut. Pertama, pemeran utama dari kedua drama tersebut adalah wanita karir berusia 30 tahun yang belum pernah berkencan. Mereka sama-sama memiliki keluarga yang suka melucu dan memelihara anjing.
Sementara pemeran utama pria juga diceritakan sebagai karyawan magang dan berudia jauh lebih muda. Kedua drama itu juga memiliki seseorang lain yang mengganggu hubungan pemeran utama wanita dan pria yang merupakan seorang pemimpin perusahaan atau CEO yang jatuh cinta pada pemeran wanita.
Tanggapan penulis
Sumber foto: 38jiejie
Hal ini pun mengundang reaksi beragam di kalangan masyarakat. Ada yang menilai, meskipun memiliki kesamaan dalam plot dan peran, tapi penokohan karakter tersebut berbeda.
Menanggapi ini, penulis skenario Find Yourself tidak terima dituduh menjiplak. Lewat postingan di Weibo-nya pada 28 Januari 2020, dia meminta netizen membuat daftar kesamaan dari karakter hingga dialog dari dua drama tersebut dan kemudian membagikannya secara online.
Sang penulis mengatakan kalau dia pun pernah menjadi korban dari tuduhan penjiplakan. Oleh karenanya dia pun sangat sensitif dengan tuduhan tersebut.
Baca juga: Fakta Drama Find Yourself, Victoria f(x) dan Song Weilong Mesra